Ruas Tol Pemalang-Weleri Gratis Saat Mudik Lebaran 2017

Hingga Lebaran tahun ini, diperkirakan pemudik akan bisa merasakan jalan bebas hambatan dari Pemalang hingga ke Weleri.

oleh Septian Deny diperbarui 05 Apr 2017, 20:15 WIB
Jalan Tol

Liputan6.com, Jakarta Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan, ruas tol Trans Jawa‎ yang siap dioperasikan secara komersil pada mudik Lebaran tahun ini akan mencapai Pemalang, Jawa Tengah. Sedangkan yang akan dibuka secara fungsional atau tanpa dikenakan tarif yaitu ruas Pemalang hingga ke Weleri.

Direktur Jenderal Bina Marga ‎Kementerian Pekerjaan PUPR Arie Setiadi mengatakan, hingga saat ini pihaknya terus berupaya untuk mempercepat pembangunan tol Trans Jawa untuk kebutuhan mudik Lebaran. Hingga Lebaran tahun ini, diperkirakan pemudik akan bisa merasakan jalan bebas hambatan hingga ke Weleri.

"Kalau jalan tol dan lain-lain kami akan berupaya memenuhi apa yang dijanjikan Pak Menteri. Besok saya mau ke lapangan untuk mengecek dan secara berkala kami laporkan. Dan seperti yang tadi saya laporkan bahwa sampai Pemalang Insya Allah operasional, selebihnya fungsional sampai sekarang optimis sampai Weleri," ujar dia di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta, Rabu (5/4/2017).

Namun menurut Arie, masih terbuka kemungkinan untuk ruas tol yang akan‎ dibuka secara fungsional bisa tembus hingga ke wilayah Ngaliyan. Saat ini pihak Jasa Marga masih mengupayakan agar tol ini bisa selesai hingga ke Ngaliyan saat mudik nanti.

‎"Target berikutnya kami akan coba smpai Ngaliyan, tetapi ini masih 50:50. Tapi akan tetap berusaha keras untuk itu," lanjut dia.

Untuk menghindari kemacetan parah yang terjadi pada gerbang tol Brebes Timur (Brexit) pada 2016, lanjut Arie, pihaknya akan memaksimalkan pembangunan pintu keluar sebanyak mungkin. Selain itu, juga dibangun 4 jalan layang (overpass) ‎yang dua diantaranya akan siap difungsikan, yaitu pada Dermoleng dan Klonengan.

"Kami diingatkan jangan sampai Brexit terulang, artinya semua jalan keluarnya dimaksimalkan. Tidak hanya satu titik saja dan ini kami laporkan ke Pejagan sampai Prupuk bangun 4 overpass, dua optimis bisa fungsional, yakni Dermoleng dan Klonengan. Yang Kesambi dan Prupuk kami masih tunggu tanggal 15. Ini masih ada pembebasan lahan tapi kami sudah bekerja keras dan harapnnya fungsional semua sembari perbaikan jalan juga di sana," tandas dia.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya