Messi Jadi Mimpi Buruk Sevilla, Bawa Barcelona Berjaya 3-0

Bersama Barcelona, Messi sudah hasilkan 29 gol ke gawang Sevilla.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 06 Apr 2017, 02:23 WIB
Striker Barcelona Lionel Messi rayakan gol ke gawang Sevilla pada laga La Liga di Camp Nou, Kamis (6/4/2017) dinihari WIB. (AP Photo/Manu Fernandez)

Liputan6.com, Barcelona - Striker Barcelona Lionel Messi mempertegas status sebagai mimpi buruk Sevilla. Messi kini sudah mencetak gol ke gawang tim Andalusia itu sebanyak 29 kali.

Messi mencapai angka tersebut hanya dari 30 pertemuan di seluruh kompetisi.

Teranyar dia melakukannya pada duel La Liga di Camp Nou, Kamis (6/4/2017). Messi dua kali merobek jala pasukan Jorge Sampaoli untuk membantu Barcelona berjaya 3-0. Gol tuan rumah lainnya diciptakan Luis Suarez.

Setelah Sevilla, Messi paling sering menjebol gawang Atletico Madrid sebanyak 27 kali (34 laga), Valencia 24 kali (26 laga), dan Athletic Bilbao 22 kali (31 laga).

Produktivitas itu turut membantu pemain terbaik dunia lima kali ini memantapkan diri di puncak klasemen sementara top scorer musim ini. Messi kini menghasilkan 27 gol, memimpin atas Suarez (24).

Barcelona pun menikmati tuahnya. Mereka mengoleksi 69 angka dari 30 laga, unggul satu poin atas Real Madrid yang baru bertanding melawan Leganes selepas duel Camp Nou berakhir.


Jalan Pertandingan

Meski menekan sejak awal, Barcelona baru bisa mencetak gol di pertengahan babak pertama. Penetrasi Messi di sisi kiri pertahanan lawan membuat Sevilla kelabakan. Tim tamu gagal membuang bola. Dalam keadaan sulit, Suarez melepas bicycle kick untuk menaklukkan kiper Sevilla Sergio Rico.

Di menit ke-28, giliran Suarez yang melayani Messi. Meneruskan umpan Neymar, penyerang asal Uruguay tersebut mengirim bola yang memudahkan Messi merobek gawang lawan.

Luis Suarez membuka kemenangan Barcelona atas Sevilla di Camp Nou, Kamis (6/4/2017) dinihari WIB. (AP Photo/Manu Fernandez)

Tuan rumah memperbesar keunggulan lima menit berselang. Messi kembali beraksi dengan membuat gol kedua melalui tendangan voli.

Sebelum mencatatkan nama di papan skor, Barcelona sudah mengancam sejak menit ke-4. Namun, upaya Messi masih membentur mistar. Di menit ke-9, giliran Andres Iniesta yang melepas tembakan. Tapi usahanya dimentahkan Rico.

Selepas jeda, Barcelona terus mencoba menambah angka. Messi juga berkali-kali mendapat kesempatan mencetak hattrick sayang gagal melakukannya.

Di lain pihak, nestapa tim tamu tambah lengkap setelah Vitolo diusir wasit karena menerima dua kartu kuning.


Susunan Pemain:

Barcelona: Ter Stegen, Mascherano, Pique (Digne 77), Umtiti, Roberto, Rakitic (Alena 80), Busquets, Iniesta, Messi, Suarez (Alcacer 65), Neymar

Sevilla: Sergio Rico, Mariano, Mercado (Kranevitter 46), Lenglet, Pareja, N'Zonzi, Escudero, Nasri (Sarabia 46), Iborra (Jovetic 76), Vitolo, Correa

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya