Liputan6.com, London - Arsenal berhasil membawa pulang tiga angka dari kandang Middlesbrough di Stadion Riverside, dalam lanjutan Liga Inggris, Selasa dini hari WIB (18/4/2017). Arsenal menang tipis 2-1 atas tuan rumah.
Dua gol Arsenal dalam laga itu dibuat Alexis Sanchez pada menit ke-41 dan Mesut Ozil pada menit ke-71. Middlesbrough sempat menyamakan kedudukan kala Alvaro Negredo menjebol gawang The Gunners pada menit ke-50.
Baca Juga
Advertisement
Saat ini, Arsenal masih menduduki peringkat keenam klasemen sementara Liga Premier Inggris. Tim asuhan Arsene Wenger itu mengumpulkan 57 poin dari 31 pertandingan di Liga Premier Inggris.
Berikut cuplikan video kemenangan Arsenal atas Middlesbrough: