Iman J-Rocks Cari Band Rock Seperti Ini

Pentolan grup band J-Rocks, Iman Taufik Rahman alias Iman J-Rocks dipilih menjadi salah satu juri Supermusic ID Rock Battle.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 20 Apr 2017, 11:00 WIB
Pentolan grup band J-Rocks, Iman Taufik Rahman alias Iman J-Rocks dipilih menjadi salah satu juri Supermusic ID Rock Battle.

Liputan6.com, Jakarta Pentolan grup band J-Rocks, Iman Taufik Rahman alias Iman J-Rocks dipilih menjadi salah satu juri Supermusic ID Rock Battle. Ditemui di R Hotel Rancamaya, Bogor, Jawa Barat, Iman membocorkan kriteria dalam mencari generasi baru band rock Indonesia di festival tersebut.

"Kalau saya sendiri (nilai) dari attitude, mainnya, musiknya, juga pembawaan orangnya bagus. Karena kita mencari mereka yang ada aura," terang Iman J-Rocks di sela-sela sharing session bandcamp Supermusic ID Rockin Battle, Selasa (18/4/2017).

Para juri ajang musik Supermusic ID Rock Battle. (Surya Hadiansyah/Liputan6.com)

Imam J-Rocks ingin menemukan sosok seperti gitaris asal Swedia, Yngwie Malmsteen. "Kalau kita lihat dia lagi main gitar, auranya rockstar banget. Itu faktor x yang susah dicari." 

Namun untuk mendapatkan band rock yang berkualitas bukan hanya dilihat secara individu saja tapi juga seluruh yang ada pada band tersebut.

"Kalau nyari band kan whole package ya. Dari performancenya, hingga materinya. Band sekarang kan udah banyak berkembang dari segi musik, teknologi, dan segala macam. Akhirnya membuat musik band itu jadi lebih kaya dari pada musik zaman dulu. Itu sih yang gue cari," jelas Iman J-Rocks menutup.

Suasana bandcamp Supermusic ID Rockin Battle

Supermusic ID Rockin Battle menyisakan delapan finalis yang akan bertarung di panggung final. Kedelapan finalis tersebut antara lain adalah Meets After The Storm, Gho$$, Jakarta Blues Factory, Kasino Brothers, Equaliz, The GRGTZ, Kill The Phia, dan Radioaktif.

Band-band finalis tersebut akan berlaga di panggung final Supermusic Id Rocking Battle di Sumarecon Mall Serpong, Tangerang, Banten, pada Sabtu 6 Mei 2017 mendatang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya