Anies Baswedan: Kita Jalankan Sesuai janji Kampanye

Anies Baswedan mengungkapkan bersedia bertemu Menko Luhut seusai pelantikan gubernur DKI.

oleh Ika Defianti diperbarui 23 Apr 2017, 12:39 WIB
Gubernur DKI Basuki T Purnama atau Ahok bersama Cagub DKI, Anies Baswedan melakukan jumpa pers di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (20/4). Anies menemui Ahok di Balai Kota setelah unggul lewat h‎itungan cepat Pilkada DKI 2017. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan akan konsisten untuk tetap menjalankan program kampanye Pilkada DKI 2017, salah satunya mengenai reklamasi.

"Janji kampanye apa kamarin? Kita jalankan sesuai janji kampanye," ucap Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini di Jalan Swakarsa, Jakarta Timur, Minggu (23/4/2017).

Sedangkan, mengenai wacana Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Panjaitan ingin bertemu dengannya, Mantan Universitas Paramadina ini mengharapkan bertemu setelah pelantikan.

"Abis Oktober saja. Jadi kalau mau komunikasi nanti saja kalau sudah jadi gubernur," jelas Anies Baswedan.

Sebelumnya saat debat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017 Calon Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan, peningkatan kesejahteraan nelayan adalah sebuah keharusan. Itu sebabnya Anies menegaskan pihaknya menolak reklamasi pantai utara Jakarta.

"Kita tolak reklamasi karena memberi dampak buruk bagi nelayan," ujar Anies menjawab pertanyaan Iwan, perwakilan komunitas nelayan.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya