Ini Bukti Jared Leto Bakal Kembali Perankan Joker?

Rumor tersebut beredar setelah Jared Leto mengunggah sebuah foto dalam akun Instagramnya.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 23 Apr 2017, 18:00 WIB
Rumor tersebut beredar setelah Jared Leto mengunggah sebuah foto dalam akun Instagramnya.

Liputan6.com, Jakarta Frontman band 30 Second To Mars, Jared Leto, kembali mengisyaratkan bahwa dirinya bakal terlibat lagi dalam karakter yang ia perankan dalam Suicide Squad, The Joker. Apalagi, ada kemungkinan tokoh antagonis ini akan berhadapan langsung dengan  Batman dalam film selanjutnya.

Rumor tersebut beredar setelah Jared Leto mengunggah sebuah foto dalam akun Instagramnya.

Sumber: Instagram/jaredleto

Dalam foto tersebut, Jared Leto membuat para penggemar berspekulasi lantaran memasang gambar dirinya berdandan ala The Joker yang sedang memegang pisau ke tenggorokan Batman.

Dalam unggahan foto pada Jumat (21/4/2017) malam tersebut, pria 45 tahun ini menulis sebuah keterangan foto dengan judul samar. Ia mengetik emoticon hati dan kamera, serta menulis "@The_Jokerclan?" sebagai keterangan foto tersebut.

Meskipun tidak ada pengumuman resmi mengenai hal ini, ada spekulasi bahwa dia bisa memainkan The Joker dalam film The Batman yang akan dibintangi Ben Affleck sebagai bintang utamanya.

Kabar tersebut semakin kuat lantaran ini bukan kali pertama kalinya Jared Leto memberikan isyarat serupa. Sebelumnya, Jared Leto juga pernah mengunggah foto Joker pada akun Twitternya pada 19 Januari lalu.

Jared Leto sebagai Joker di film Suicide Squad.

Selain itu, kepada NME beberapa waktu lalu, Jared Leto juga pernah mengakui perihal kemungkinan itu terjadi.

"Semua itu tergantung dari respon publik, kurasa jika mereka memberi respon terhadap Joker yang ini, dan mereka menyukainya aku bisa membayangkan Joker akan kembali lagi. Tapi jika tidak, maka aku akan pergi tinggal dalam gua di suatu tempat," candanya kala itu.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya