Liputan6.com, Jakarta Sejak kemunculannya, BeautyBlender seperti keajaiban bagi pecinta makeup, termasuk mungkin juga Anda. BeautyBlender dapat membuat makeup Anda tampak sempurna, tanpa cela.
Dilansir dari purewow.com, Jumat (28/4/2017), setelah dipakai beberapa kali, Anda mungkin menemukan BeautyBlender telah bercampur dengan berbagai cairan makeup. Berikut ini adalah beberapa langkah membersihkan BeautyBlender, agar bisa digunakan seperti baru lagi. Penasaran?
Advertisement
Langkah pertama
Berikan sedikit sampo ke dalam semangkuk air hangat dan aduk hingga berbusa.
Langkah kedua
Masukkan BeautyBlender ke dalamnya dan peras hingga air sabunnya menyerap. Rendam selama 30 menit.
Langkah ketiga
Bilas BeautyBlender dengan air bersih dan oleskan lebih banyak sampo ke bagian yang masih kotor. Perlahan sikat bagian yang kotor tersebut dengan busa dan bilas hingga bersih menggunakan air dingin.
Langkah keempat
Peras sebanyak mungkin air yang masih tersisa di dalam BeautyBlender, biarkan kering semalaman. Selamat mencoba!