Google Maps Bantu Pengguna Ingat Lokasi Parkir

Google Maps baru saja merilis fitur pengingat lokasi parkir dan sudah bisa digunakan di Indonesia.

oleh Andina Librianty diperbarui 27 Apr 2017, 16:00 WIB
Google resmi meluncurkan fitur "Offline" di Google Maps untuk pengguna di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Jika kalian termasuk orang yang kerap lupa lokasi parkir kendaraan, sebuah fitur baru di Google Maps sepertinya bisa membantu. Aplikasi pemetaan Google ini baru saja merilis fitur pengingat lokasi parkir. Aplikasi ini kini sudah bisa digunakan di Indonesia.

Dikutip dari laman blog Google Maps, Kamis (27/4/2017), fitur pengingat parkir ini sudah tersedia untuk perangkat Android dan iOS. Cara penggunaan di kedua perangkat pun cukup sederhana.

Pengguna Android dan iOS cukup mengklik blue dot (titik biru) yang menandakan lokasi di aplikasi Google Maps. Setelah itu, lokasinya akan otomatis tersimpan di Google Maps.

Untuk pengguna Android, ketika titik biru diklik akan muncul opsi "Save your parking". Sementara keterangan di perangkat iOS adalah "Set as parking location".

Bagi pengguna Android, saat menggunakannya kalian akan melihat sebuah label yang diidentifikasi sebagai lokasi parkir.

Fitur pengingat lokasi parkir di iOS dan Android (Foto: Ist)

Klik label tersebut, lalu kalian bisa menambahkan informasi lain, termasuk rincian tempat kendaraan di parkir dan foto lokasinya. Pengguna juga bisa membagikan lokasi parkir dengan teman-temannya.

Kemudian pengguna iOS juga akan melihat label yang sama. Bedanya, kalian hanya bisa menambahkan foto sebagai rincian lokasi parkir di Google Maps.

Selamat mencoba!

(Din/Isk)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya