Liputan6.com, Buenos Aires - Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) membenarkan ketertarikannya pada Jorge Sampaoli. Bahkan pelatih Sevilla itu menjadi kandidat tunggal pengganti Edgardo Bauza.
AFA memecat Bauza bulan lalu karena hanya meraih tiga kemenangan dari delapan laga di semua kompetisi. Argentina pun terancam tak lolos langsung ke Piala Dunia 2018.
Baca Juga
Advertisement
Tak heran AFA langsung melirik Sampaoli yang gemilang bersama Sevilla. Terlebih ia juga meraih juara Copa America edisi terakhir bersama timnas Chile.
"Ya memang benar Sampaoli satu-satunya pelatih yang kami incar. Tetapi kami juga masih menghormati Sevilla, tempatnya bekerja sekarang," ujar Presiden AFA, Claudio Tapia seperti dilansir Soccerway.
"Sampaoli punya opsi untuk mundur dari Sevilla dalam kontraknya. Itulah yang akan kami bicarakan," ujarnya menambahkan.
Sampaoli sebenarnya baru bergabung ke Sevilla musim ini. Dia sukses membawa klub itu di posisi keempat klasemen La Liga untuk sementara.