Liputan6.com, Pyongyang - Hingga April 2017, tensi politik dan militer di Semenanjung Korea perlahan mengalami eskalasi.
Saat ini, situasi di Korea sedang berada pada kondisi yang cukup tegang. Pernyataan saling balas serangan misil kerap dilontarkan sejumlah tokoh petinggi negara yang terlibat pada 'perang dingin' Korea Utara versus sejumlah negara koalisi Amerika Serikat.
Advertisement
Selain itu, beberapa koalisi Negeri Paman Sam di semenanjung, seperti Jepang dan Korea Selatan, tengah mempersiapkan beberapa kapal perangnya.
Tak mau kalah, Kim Jong-un juga dilaporkan melakukan latihan artileri besar-besaran sebagai bentuk unjuk gigi kepada para negara yang berniat melakukan provokasi terhadap Korea Utara.
Pada Sabtu 29 April 2017, Pyongyang bahkan melakukan uji rudal balistik -- yang meledak beberapa detik setelah diluncurkan.
Rusia dan China juga dikabarkan ikut andil dalam ceruk carut-marut tersebut.
Berikut infografis yang dibuat Liputan6.com mengenai gambaran situasi terkini di Semenanjung Korea.