VIDEO: Kepanikan Pasca-Kecelakaan Maut di Ciloto Puncak

Kecelakaan maut ini terjadi diduga akibat bus mengalami rem blong.

oleh Liputan6 diperbarui 30 Apr 2017, 18:22 WIB
Kecelakaan maut ini terjadi diduga akibat bus mengalami rem blong. (Liputan 6 SCTV)

Liputan6.com, Cianjur - Kecelakaan maut kembali terjadi di jalur wisata Puncak, tepatnya di tikungan rumah makan Bumi Aki, Jalan Raya Puncak, Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. 

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (30/4/2017), dalam rekaman yang diambil videografer amatir, tampak kepanikan terjadi beberapa saat setelah kecelakaan. 

Tampak pula angkot rusak dan mobil terbalik di pinggir jalan. Sementara bus dan sejumlah mobil terjatuh ke jurang sedalam 10 meter. 

Bus pariwisata ini terbalik dan mobil lainnya rusak parah. Kecelakaan terjadi diduga akibat bus mengalami rem blong. 

Dalam kondisi macet, bus menabrak tiga mobil, sebuah angkot, dan empat sepeda motor. Bus dan sejumlah kendaraan lainnya kemudian terjun ke jurang.

Setidaknya delapan korban tewas seketika di lokasi kecelakaan. Pascakecelakaan, polisi dibantu warga langsung mengevakuasi korban. Korban kecelakaan langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Cimacan, Cianjur.

Saksikan selengkapnya tayangan rekaman videografer pasca kecelakaan maut di Ciloto, Puncak, Cianjur.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya