Pulang ke Barcelona, Munir Siap Bersaing Lawan Messi

Barcelona meminjamkan Munir ke Valencia sebagai bagian transfer Paco Alcacer.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 02 Mei 2017, 21:50 WIB
Munir El Haddadi berharap kembali memperkuat Barcelona musim depan. (AFP/Jorge Guerrero)

Liputan6.com, Barcelona - Munir El Haddadi siap memperjuangkan tempat di skuat Barcelona pada musim depan. Dia hampir pasti kembali ke Camp Nou karena Valencia tidak kunjung mengaktifkan opsi transfer permanen.

Valencia harus membayar 12 juta euro (Rp 174 miliar) jika ingin merekrut striker berusia 21 tahun tersebut dari Barcelona. Namun, mereka merasa nilai itu terlalu tinggi.

Keengganan Los Che mematenkan keberadaan Munir terlihat dari pembicaraan kedua klub. Super Deporte melaporkan, Valencia belum menghubungi Barcelona karena ketidakpastian pada struktur direksi dan kepelatihan.

Tim berbasis Mestalla itu bakal menunjuk pelatih baru musim depan, serta menunjuk direktur olahraga yang mengawasi transfer pemain.

Dengan kompetisi menyisakan tiga pertandingan, tanda tanya di jajaran Valencia menjadi pertanda bagi Munir untuk mempersiapkan diri. Dia berharap dapat sukses dan jadi bagian penting tim.

Munir memperlihatkan cintanya kepada Barcelona sebelum menghadapi Real Madrid akhir pekan lalu. Dia ingin membantu Valencia meraih kemenangan, sekaligus memperbesar peluang El Azulgrana mempertahankan mahkota La Liga.

"Kita lihat apakah saya bisa mencetak gol. Yang jelas saya mau Barcelona menjuarai liga," katanya, dikutip El Mundo Deportivo.

Ambisi Munir tidak terwujud karena Valencia tumbang 1-2 di laga itu. Akibatnya, Barcelona gagal menjauh dari Real Madrid.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya