Ahok: Warga Kampung Akuarium Kalau Mau Bangun Tunggu Anies

Meski memastikan akan kembali menggusur kampung Akuarium, Ahok tidak menjelaskan rencana selanjutnya untuk lahan gusuran tersebut.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 04 Mei 2017, 15:14 WIB
Calon gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) bersama istri, Veronica Tan dan anaknya Nicholas Sean memasukkan surat suara setelah mencoblos pada Pilkada DKI 2017 putaran kedua di TPS 54, Pluit, Jakarta Utara, Rabu (19/4). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok memastikan akan kembali menggusur Kampung Akuarium. Menurut dia, bila warga Kampung Akuarium ingin kembali membangun permukiman liar, hal itu dapat dilaksanakan setelah Anies resmi jadi gubernur DKI pada Oktober 2017.

"Kalau mereka bilang Pak Anies janji tidak akan bongkar, ya tunggu Pak Anies baru bangun," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Kamis (5/4/2017).

Meski memastikan akan kembali menggusur kawasan tersebut, Ahok tidak menjelaskan rencana selanjutnya untuk lahan gusuran. Menurut dia, kawasan itu akan dibangun cagar budaya. Namun, hingga satu tahun penggusuran, kajian dari tim ahli soal cagar budaya belum juga selesai.

"Kita lagi nunggu kajian untuk cagar budaya," kata Ahok.

Selain itu, Kampung Akuarium juga akan dibangun tanggul, namun pembangunan tanggul bergantung dari pendapatan megaproyek reklamasi.

"Tanggul kita mau kerjain, dulu kan ada kewajiban reklamasi untuk kerjain. Tunggu aja gubernur yang baru," ujar Ahok.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya