Guardiola Ungkap Kunci Kemenangan Manchester City atas Palace

Manchester City melumat Crystal Palaca 5-1 di Etihad, pada Sabtu (6/5/2017) malam.

oleh Risa Kosasih diperbarui 07 Mei 2017, 00:00 WIB
Pep Guardiola puas pada penampilan timnya yang menang 5-0 atas Crystal Palace. (AFP / Oli SCARFF)

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengungkapkan rahasia kemenangan besar timnya melawan Crystal Palace, pada Sabtu (6/5/2017) tadi malam WIB. City menghujani Palace lima gol tanpa balas di Etihad Stadium.

Gol pembuka The Citizens datang dari kaki gelandang David Silva pada menit ke-2. Pemain belakang Palace salah mengantisipasi bola hingga disambar oleh pemain Spanyol tersebut.

Selanjutnya, berturut-turut empat gol Manchester City dicetak di babak kedua dari kaki Vincent Kompany, Kevin de Bruyne, Raheem Sterling, dan Nicolas Otamendi. Kemenangan 5-0 ini membuat City menempati posisi ketiga klasemen Liga Inggris menggeser Liverpool yang kalah selisih gol.

"Hari ini kami mencetak gol di menit pertama dan lima menit awal di babak kedua, jadi itu semua membuat segalanya jadi lebih mudah," tutur Guardiola, dilansir dari laman resmi klub.

Guardiola tak menyangka bisa unggul telak dalam pertandingan pekan ke-35 ini. Pasalnya, baru beberapa pekan lalu Palace melumat Arsenal 3-0 di kandangnya.

"Jadi saya tahun kualitas mereka. Mencetak lima gol melawan tim ini artinya sangat bagus," ucap Guardiola lagi, yang kemudian menyanjung para pemain Manchester City.

"Tim ini punya pemain berkualitas terbaik yang tidak kehilangan bola di area lawan. David (Silva) adalah salah satu pemain tersebut, karena jarang kehilangan bola. Kevin (de Bruyne) juga sangat baik saat ini dan dia tidak beruntung, karena membentur tiang lagi. Saya pikir itu yang kesepuluh musim ini," katanya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya