Dua orang wanita Prancis menari di lampu jalan museum Louvre, tempat Emmanuel Macron menyampaikan pidato kemenangannya, di Paris, Minggu (7/5). Emmanuel Macron mendapatkan suara tertinggi pada pemilihan presiden putaran kedua. (AP Photo/Laurent Cipriani)
Pendukung bereaksi terhadap penghitungan hasil exit poll kandidat independen, Emmanuel Macron, di luar museum Louvre di Paris, Prancis, Minggu (7/5). Macron mendapatkan suara tertinggi pada pemilihan presiden putaran kedua. (AP Photo/Laurent Cipriani)
Seorang pria memanjat lampu jalan sambil membawa bendera Prancis di luar museum Louvre, Paris, Minggu (7/5). Ratusan pendukung Emmanuel Macron menyambut kemenangan kandidat termuda yang terpilih sebagai presiden negeri itu . (AP Photo/Laurent Cipriani)
Pendukung mengibarkan bendera Prancis saat merayakan kemenangan Emmanuel Macron di luar museum Louvre, Paris, Minggu (7/5). Berdasarkan exit poll sejauh ini, rakyat Prancis memilih Macron sebagai presiden mereka yang baru. (AFP PHOTO/Eric FEFERBERG)
Seorang wanita mengibarkan bendera Prancis saat merayakan kemenangan Emmanuel Macron di luar museum Louvre, Paris, Minggu (7/5). Emanuel Macron akhirnya memenangi Pilpres Prancis putaran kedua, mengalahkan rivalnya Marine Le Pen. (Patrick KOVARIK / AFP)
Para pendukung menonton pidato kemenangan Emmanuel Macron di luar museum Louvre, Paris, Minggu (7/5). Macron menjadi presiden Prancis setelah telak mengalahkan rivalnya Marine Le Pen dalam Pilpres Prancis putaran kedua. (Patrick KOVARIK / AFP)
Ratusan pendukung Emmanuel Macron berkumpul di depan piramida kaca di taman museum Louvre, Paris, Minggu (7/5). Ratusan pendukung Emmanuel Macron menyambut kemenangan kandidat termuda yang terpilih sebagai presiden Prancis itu. (PHILIPPE LOPEZ/POOL/AFP)