Liputan6.com, Jakarta - Addie MS mengerahkan masyarakat untuk berkumpul bersama di Balai Kota, Jakarta Pusat untuk menyuarakan persatuan melalui lagu, Rabu (10/5/2017) pagi.
Sebelum acara dimulai, Addie MS menyampaikan sepatah kalimatnya tentang pasangan Ahok-Djarot. Baginya, mantan paslon nomor dua di Pilkada DKI Jakarta ini sangat kompak dalam mengemban tugas.
Baca Juga
Advertisement
"Saya baru kali ini lihat pasangan antara ketua dan wakilnya sekompak ini," ujar Addie MS saat ditemui di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (10/5/2017).
"Dari Pak Djarot saya belajar tentang arti persahabatan yang sebenarnya. Semoga Pak Djarot diberi kekuatan untuk melaksanakan tugas hingga beberapa bulan ke depan," Addie MS menambahkan.
Dalam kesempatan tersebut, Djarot Saiful Hidayat selaku Plt Gubernur DKI Jakarta, juga menyampaikan pesan dari Ahok sewaktu menjenguknya di Lapas Cipinang. "Tadi malam saya bertemu Pak Ahok. Saya diskusi dan beliau berpesan yang harus saya sampaikan. Kita menghormati, menghargai apapun yang jadi keputusan majelis hakim," ujar Djarot.
"Tapi perjuangan belum selesai. Biarkan majelis hakim yang juga mempertanggungjawabkan itu, bukan hanya kepada manusia tapi juga kepada Tuhan. Semoga ditunjukkan keadilan dan ketidakadilannya," Addie MS mengakhiri.