Liputan6.com, London - Mantan kiper Arsenal Jens Lehmann memanaskan isu Alexis Sanchez meninggalkan The Gunners. Menurut Lehmann, Sanchez cocok pindah ke Bayern Muenchen.
Baca Juga
Advertisement
Kontrak Sanchez akan habis musim depan. Negosiasi perpanjangan kontrak sudah dilakukan, namun berjalan alot. Banyak faktor yang mempengaruhi hal tersebut.
Mulai dari besaran gaji, kontrak Arsene Wenger yang belum diperpanjang, sampai lolos atau tidaknya Arsenal ke Liga Champions musim depan. Sanchez pun akhirnya memutuskan menunda negosiasi.
Lehmman lalu menyarakan pemain asal Cile itu untuk pindah ke Bundesliga. "Sanchez akan cocok di Muenchen, meskipun dia bukan winger khas yang mereka cari," kata Lehmann kepada Sky Deutschland.
"Dia suka menusuk ke dalam. Saya telah melihat pemain yang membuat keputusan lebih baik di lapangan, tapi mungkin dia bisa mempelajarinya."
"Sanchez adalah pesepakbola jalanan, Anda bisa melihat itu saat dia berada di lapangan. Bermain dengan sistem tidak begitu mudah, tapi akan menyenangkan melihat dia di Bundesliga," Lehmann menambahkan.
Sanchez telah melesakkan 24 gol di semua kompetisi. Ia adalah top skorer Arsenal musim ini.