Pemenang Koko Cici Jakarta 2017 Siap Berkontribusi bagi Bangsa

Selamat Koko Steven Tanuwijaya Tjhin dan Cici Michelle Theodora Alvita menjadi pemenang Koko Cici Jakarta 2017

oleh Annissa Wulan diperbarui 12 Mei 2017, 16:00 WIB
Ajang Koko Cici Jakarta 2017 kembali mendapatkan generasi muda Tionghoa Indonesia untuk terlibat dalam pembangunan bangsa dan negara. Sumber foto: Instagram Koci Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta Indonesia dikenal dengan keragaman adat, suku, bahasa, dan budayanya. Salah satu bukti keragaman adalah ajang pemilihan Koko Cici Jakarta 2017

Setelah melewati proses karantina selama 14 hari, 32 finalis yang terdiri dari 16 koko dan 16 cici siap memperebutkan gelar Koko Cici Jakarta 2017 di  Malam Final di Teater Besar Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Bertema "Prosperousness of Tionghoa Indonesia" yang berarti kemakmuran bagi masyarakat Tionghoa Indonesia,

Malam Final Koko Cici Jakarta 2017 dibuka dengan tarian barongsai dan disambung dengan tarian dari seluruh finalis dengan iringan mars Koko Cici Jakarta. Setelah itu, seluruh finalis Koko Cici Jakarta 2017 mengikuti sesi tanya jawab yang menegangkan. 

Kriteria 3B 1T (Brain, Behaviour, Beauty, dan Talent) yang harus dimiliki semua finalis diharapkan mampu mempresentasikan generasi muda Tionghoa Indonesia yang berkontribusi dan berprestasi untuk bangsa dan negara. Setelah menjawab pertanyaan dan dinilai oleh delapan dewan juri yaitu Donny de Keizer, Drs. H. Sukarno, Dr. Jhonie Sugiarto, Mulya Dewi SH, Guan Nan, Irma M. Psi, Wilsen Bunnawan, dan Wilson Wijaya terpilih pemenang Koko Cici Jakarta 2017.

Koko Cici Jakarta 2017: Koko Steven Tanuwijaya Tjhin dan Cici Michelle Theodora Alvita
Koko Cici Jakarta Wakil I 2017: Koko Jonnathan Jordian dan Cici Melissa Magdalena
Koko Cici Jakarta Wakil II 2017: Koko Kenny Hutomo dan Cici Regina Rianto
Koko Cici Jakarta Harapan I 2017: Koko Putra Agung dan cici Felisia Luisella Nday
Koko Cici Jakarta Harapan II 2017: Koko Andre Arlis Chouwanto dan Cici Melinda Konny
Koko Cici Jakarta Favorit 2017: Koko Febryan Kurniawan dan Cici Evita Lourdes
Koko Cici Jakarta Berbakat 2017: Koko David Theo Maleakhi dan Cici Shelia Saady

"Ajang ini diharapkan dapat menyampaikan cerita edukasi publik tentang perkembangan etnis Tionghoa Indonesia dari segi sosial, budaya, dan ekonomi dari masa ke masa. Selain itu, ajang ini juga ingin membawa masyarakat melihat bangsa Indonesia sebagai bangsa yang utuh," kata Koko Lucky Frans, Ketua Panitia Pemilihan Koko Cici Jakarta 2017 ketika ditemui oleh tim Liputan6.com.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya