Liputan6.com, Jakarta - Dunia hiburan Tanah Air belakangan dihebohkan dengan kemunculan seorang perempuan cantik bernama Dinda Syarif. Ia menjadi perbincangan publik setelah video kedekatannya dengan aktor Kiki Farel beredar luas di media sosial.
Belakangan diketahui bahwa Dinda Syarif bukanlah seorang perempuan tulen, melainkan transgender. Melihat perawakannya yang ayu dan tinggi semampai, mungkin tidak banyak yang mengira Dinda sebenarnya adalah laki-laki.
Baca Juga
Advertisement
Bahkan, dia baru akan berusia 21 tahun pada 2 Juli mendatang. Meski begitu, Dinda Syarif tidak malu mengakui bahwa dirinya adalah seorang transgender yang dulunya terlahir sebagai laki-laki.
Sikap yang ditunjukkan Dinda Syarif mengingatkan kita pada sosok Dena Rachman dan Solena Chaniago. Mereka adalah dua selebritas Tanah Air yang dengan terang-terangan mengungkapkan identitas asli mereka.
Seperti diketahui, Dena Rachman dan Solena Chaniago dulunya adalah seorang laki-laki tulen yang kemudian memutuskan mengubah diri mereka menjadi seorang wanita.
Kisah hidup ketiganya pun seolah menjadi cerita yang menarik untuk diperbincangkan. Apalagi di Indonesia, fenomena transgender masih dianggap sebagai sesuatu hal yang tabu.
Meski begitu, baik Dena Rachman, Solena Chaniago dan Dinda Syarif mampu membuktikan kepada semua orang bahwa transgender juga punya prestasi. Berikut profil singkat ketiga transgender cantik ini yang berhasil dirangkum Liputan6.com.
1. Dinda Syarif
Sejatinya, Dinda Syarif bukanlah sosok baru di dunia hiburan. Walaupun belum tampil di layar kaca atau layar lebar, wajah cantik Dinda sudah kerap wara-wiri dijadikan model pemotretan.
Penggemar Selena Gomez itu juga sering mengunggah foto hasil pemotretannya sebagai model ke Instagram. Kabarnya, Dinda Syarif juga banyak menuai kontroversi karena sebagian besar fotonya menampilkan konsep seksi.
Apalagi kini Dinda Syarif sudah mengubah total fisiknya menjadi seorang perempuan. Mulai dari payudara hingga alat kelaminnya.
Namun, Dinda tidak malu dengan statusnya sebagai transgender. Ia bahkan bermimpi untuk bisa menjadi model profesional dan melebarkan sayapnya ke panggung internasional.
Nama Dinda Syarif baru-baru ini menjadi perbincangan hangat usai video kedekatannya dengan Kiki Farel viral di media sosial. Sayangnya hingga saat ini tidak diketahui siapa nama asli Dinda saat masih menjadi laki-laki.
Advertisement
2. Dena Rachman
Sama seperti Dinda Syarif, Dena Rachman juga bukanlah sosok asing di dunia hiburan Tanah Air. Sebelum menjadi Dena, ia dahulu dikenal sebagai salah satu artis cilik Ibu Kota bernama Reynaldi.
Dena mengalami pergolakan batin sejak masih remaja. Sahabat Bunga Citra Lestari itu merasa kalau fisik dan jiwanya lebih cenderung mengarah ke perempuan.
Meski begitu, status transgender tidak membuat Dena Rachman berhenti berkarya. Anak kedua dari empat bersaudara itu kini menjalankan sebuah bisnis fashion yang menjual produk sepatu.
Hingga saat ini Dena Rachman belum melakukan operasi pada alat kelaminnya. Hanya saja, beberapa waktu lalu, Dena sempat menjalani implan payudara di Korea Selatan.
3. Solena Chaniago
Bicara soal prestasi, Solena Chaniago mungkin tak perlu diragukan lagi. Ia merupakan seorang transgender asal Padang, Sumatera Barat, yang pernah bekerja sebagai penata rambut selebritas Hollywood serta tokoh ternama seperti Bill Clinton.
Sebelum memutuskan transisi dari pria ke wanita, Solena Chaniago dulu adalah Uda Sumatera Barat tahun 1994. Ia bahkan sempat menikah dan memiliki seorang anak.
Usai mengubah total penampilan fisiknya di Thailand, Solena Chaniago mengaku ingin terjun ke dunia hiburan Tanah Air. Meski begitu, ia tidak akan meninggalkan kariernya di Amerika sebagai penata rambut.
Advertisement