Jadwal MotoGP Prancis 2017 Hari Ini

Para pembalap akan berjuang untuk mendapatkan posisi terbaik pada kualifikasi MotoGP Prancis 2017.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 20 Mei 2017, 11:45 WIB
Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat pada latihan bebas kedua MotoGP Prancis 2017 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Jumat (20/5/2017). (JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP)

Liputan6.com, Le Mans - Jadwal MotoGP Prancis 2017 di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Sabtu (20/5/2017), memasuki agenda latihan bebas ketiga, keempat, dan kualifikasi. Sebelumnya, latihan bebas pertama dan kedua telah digelar pada Jumat (19/5/2017).

Pada jadwal MotoGP Prancis 2017 kemarin, pembalap Marc VDS, Jack Miller dan Andrea Dovizioso, pembalap Ducati, mampu unjuk gigi. Miller menjadi pembalap tercepat pada latihan bebas pertama dengan waktu 1 menit 37,467 detik.

Pada latihan bebas kedua, Dovizioso mencatat waktu terbaik 1 menit 41,673 detik. Ia unggul 0,043 detik atas pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Sayang, dua pembalap Yamaha masih belum bisa mendapatkan catatan waktu bagis pada latihan bebas kedua.

Valentino Rossi yang berstatus pemuncak klasemen MotoGP hanya bisa menempati posisi ke-10. Sedangkan Maverick Vinales duduk di urutan kedelapan dengan selisih 1,221 detik dari Dovizioso.


Jadwal Lengkap

FP3: 14:55-15:40 WIB
FP4: 18:30-19:00 WIB
Q1: 19:10-19:25 WIB
Q2: 19:35-19:50 WIB

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya