Liputan6.com, Jakarta Marquee player Persib Bandung, Michael Essien, gagal mencetak gol dari titik putih saat bertemu Borneo FC dalam lanjutan Liga 1, Sabtu (20/5/2017). Belakangan terungkap bahwa, Essien ternyata tidak mendapat tugas itu tugas dari pelatih.
Sejak 2014 penalti diberikan kepada Vladimir Vujovic. Hanya beberapa nama saja yang pernah menggantikannya, termasuk Makan Konate. Kegagalan Essien menjebol gawang Borneo FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), membuat Persib harus puas berbagi poin 2-2.
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman menjelaskan, dia tidak pernah menunjuk Essien sebagai penendang penalti menghadapi Pesut Etam. Menurutnya, soal tugas free kick, termasuk penalti, di semua lini kiri, kanan termasuk tendangan bebas ditentukan saat rapat sebelum laga.
"Saya masih tetap konsisten memberikan tugas sebelum pertandingan, jadi kalau kalian ikut di meeting sebelum pertandingan nama-nama jelas tertera," kata Djadjang usai pertandingan.
"Saya masih tetap tunjuk Vlado (Vladimir Vujovic) tapi di lapangan saya tidak bisa teriak terlalu keras ketika Essien langsung ambil bola. Saya pikir Vlado juga tidak mempermasalahkannya."
Kubu Borneo FC menganggap bahwa kondisi Essien di babak kedua menurun drastis. Ini yang mereka manfaatkan untuk menyamakan kedudukan. Djanur sama sekali tidak membantah.
"Kalau pendapat seperti itu? Ya karena kontribusi Essien di lapangan sampai hari ini tidak menonjol," ujar Djadjang.
(Kukuh Saokani / Bandung)