Android O Bakal Bisa Jeda Proses Unduh File Update

Pada preview pengembang versi kedua dari Android O, Google menambahkan tombol 'pause download' untuk file update.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 22 Mei 2017, 13:00 WIB
Android O. (Doc: PC Gamer)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu masalah yang kerap dihadapi saat mengunduh pembaruan Android adalah ukuran file kelewat besar. Hal itu kadang ditambah dengan kecepatan koneksi internet yang buruk dan kuota terbatas.

Karenanya, pengguna Android kerap menunda pembaruan hingga akhirnya terhubung ke koneksi internet yang lebih cepat dan stabil, serta lebih besar kuotanya atau unlimited (tak terbatas). Hal ini mendapat perhatian dari Google dan raksasa teknologi itu pun berencana mengatasinya.

Dikutip dari Android Police, Senin (22/5/2017), pada preview pengembang versi kedua dari Android O, Google menambahkan tombol 'pause download'. Sayangnya belum dapat dipastikan kapan fitur ini akan digulirkan.

Besar kemungkinan fitur ini akan hadir untuk file pembaruan berukuran besar. Hai itu dirasa wajar mengingat ukuran file yang tak terlalu besar sangat mungkin diunduh secara langsung.

Sebagai informasi, menunda proses unduh sebenarnya bukan fitur baru yang hadir pada produk Google. Fitur semacam ini sebenarnya sudah tersedia pada Google Chrome.

Selain fitur unduh yang dapat disetop sementara, Android O juga diklaim lebih cepat dari pendahulunya. Salah satunya ditunjukkan dari durasi reboot yang dua kali lebih cepat ketimbang Android Nougat.

Peningkatan performa juga ditunjukkan saat memakai aplikasi biasa. Saat melakukan pengukuran di aplikasi benchmark, Google Sheets mampu menyelesaikan seluruh tes dua kali lebih cepat dari biasanya.

(Dam/Why)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya