Vinales Genapi Kemenangan ke-500 Yamaha di MotoGP

Vinales jadi yang terbaik di MotoGP Prancis, Minggu (21/5/2017).

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Mei 2017, 13:30 WIB
Pembalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, merayakan kemenangannya setelah berhasil menjuarai balapan MotoGP Prancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (21/5). Vinales finish diurutan pertama dengan catatan waktu 43 menit 29,793 detik. (AP Photo/David Vincent)

Liputan6.com, Jakarta Maverick Vinales menggarisbawahi namanya sebagai pembalap yang mampu menggenapi kemenangan ke-500 tim Yamaha di Kejuaraan Grand Prix balap motor. Pembalap yang dikenal dengan julukan Top Gun itu mengukir sejarah setelah memenangkan balapan seri kelima MotoGP 2017 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu (21/5/2017) malam.

Kemenangan Vinales semakin terasa istimewa mengingat ia mampu menyudahi perlawanan Valentino Rossi di lap terakhir. Pemilik nomor 25 menyodok posisi terdepan setelah rekan setimnya terjatuh dan gagal melanjutkan balapan.

Tidak hanya memenangkan balapan, Vinales juga sukses mengkudeta posisi Rossi di puncak klasemen sementara MotoGP dengan raihan 85 poin atau selisih 23 angka dari Rossi yang bertukar tempat ke urutan kedua.

Tim produsen asal Jepang itu langsung menggelar perayaan kemenangan ke-500 usai balapan MotoGP Prancis di Le Mans selesai. Pada acara sakral ini pejabat, kru, dan kedua pembalap mengenakan t-shirt warna putih dengan tulisan 500 kemenangan.

Vinales menunjukkan dia ingin menulis sebuah halaman dalam sejarah tim Yamaha. Buktinya, dia mampu mencetak tiga kemenangan dari lima balapan di musim ini.


5 Pengoleksi Kemenangan Terbanyak Yamaha

Valentino Rossi: 55 Kemenangan
Jorge Lorenzo: 44 Kemenangan
Phil Read: 39 Kemenangan
Eddie Lawson: 26 Kemenangan
Wayne Rainey: 24 Kemenangan

(David Permana)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya