Libur, Lalu Lintas Ibu Kota Lengang Pagi Ini

Namun Tol Japek menjelang Bekasi Timur arah Cawang padat, karena terdampak penyempitan lajur proyek pelebaran jalan di lajur kiri.

oleh Muhamad Nuramdani diperbarui 25 Mei 2017, 08:10 WIB
Memasuki hari kedua libur panjang 5-8 Mei 2016, jalanan Ibu Kota tampak lengang. (Liputan6.com/Audrey Santoso)

Liputan6.com, Jakarta - Hari libur Kenaikan Isa Al Masih, situasi lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau masih lengang pada Kamis (25/5/2017) pagi ini.

Kondisi lengangnya lalu lintas terpantau di ruas tol yang mengarah ke Ibu Kota. Begitu pun di ruas jalan protokol yang biasanya dipadati kendaraan.

Namun, meski begitu lalu lintas di beberapa ruas jalan mulai mengalami kepadatan, seperti di Tol Japek menjelang Bekasi Timur arah Cawang padat, yang terdampak penyempitan lajur proyek pelebaran jalan di lajur kiri.

Berikut situasi lalu lintas Jakarta selengkapnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Kamis (25/5/2017):


07.03 Tol JLJ TMII - Cikunir - Cakung - Semper lancar. Sementara sebaliknya juga lancar

07.03 Tol Japek Cikampek - Dawuan - Cikarang - Cikunir - Cawang lancar

07:03 Tol Prof Dr Ir Sedyatmo Kapuk arah Bandara Soekarno-Hatta di kedua arah lancar

07.02 Tol CTC Cawang - Tomang - Pluit - Cengkareng lancar, begitu pun sebaliknya

07.01 Tol Jagorawi Cawang - TMII - Cibubur - Bogor - Ciawi lancar dan sebaliknya

06.52 Imbas perbaikan jalan, KM 38 Tol Cikarang arah ke Cikampek terpantau padat

06:44 Situasi lalu lintas traffic light Lapangan Tembak Senayan ramai lancar

06.40 Kondisi di Pakubuwono lancar terkendali

06.39 Tol Cawang arah ke Cikampek dan sebaliknya lalin lancar

06.35 Situasi lalu lintas di depan Plaza Mandiri arah Semanggi terpantau lancar

06.34 Tol CTC Cawang - Tomang - Pluit - Cengkareng lancar dan sebaliknya

06.34 Tol Janger Tomang - Karang Tengah - Tangerang - Bitung lancar dan sebaliknya

06.33 Tol Japek menjelang Bekasi Timur arah Cawang padat, dampak penyempitan lajur proyek pelebaran jalan di lajur kiri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya