Polri Curigai Pelaku Bom Kampung Melayu Jaringan ISIS

Ciri-ciri kelompok ISIS yaitu melakukan serangan bom dengan daya ledak low explosive.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 25 Mei 2017, 07:44 WIB
Polisi dan Puslabfor lakukan olah TKP ledakan di Terminal Kampung Melayu, Rabu (24/5). Bom bunuh diri yang dilakukan 2 orang ini menewaskan 3 anggota Polisi. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Terminal Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur diguncang ledakan bom. Sedikitnya 5 orang menjadi korban tewas atas peristiwa yang terjadi pada Rabu 24 Mei 2017 malam. Dua korban di antaranya adalah orang yang diduga pelaku bom bunuh diri.

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul mencurigai pelaku bom bunuh diri ini merupakan kelompok teror Negara Islam Irak Suriah (ISIS).

"Diduga kuat ini kelompok ISIS," kata Martinus saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Kamis (25/5/2017).

Menurut Martin, kecurigaan ini didasari oleh serangkain bom yang terjadi di negara lainnya, misalnya di Manchester, Inggris beberapa hari lalu. Kemudian, sambung dia, ciri-ciri kelompok ISIS yaitu melakukan serangan bom dengan daya ledak low explosive seperti kasus teror bom di Jalan Thamrin dan di Bandung beberapa waktu lalu.

"Yang mereka ingin menunjukan eksistensinya pada dunia bahwa mereka masih ada," ucap Martin.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya