Otoritas Inggris Duga Pelaku Bom Manchester Tidak Sendirian

Otoritas Inggris menduga serangan bom Manchester, tidak bekerja sendirian dalam melakukan aksinya.

oleh shintalestari41 diperbarui 25 Mei 2017, 10:42 WIB

Fokus, Manchester Polisi Inggris menyerbu sebuah gedung apartemen di wilayah pusat Kota Machester Inggris, Rabu (24/5). Polisi juga melakukan pemusnahan bom yang ditemukan di lokasi. Gedung ini, Granby House, sangat dikenal oleh kalangan mahasiswa dan professional.

Dalam video amatir yang direkam seorang pekerja bangunan, di depan gedung ini  terlihat pasukan khusus menyerbu ke dalam apartemen. Mereka
menyisir sekitar apartemen dengan anjing pelacak. Penyerbuan polisi di lokasi ini menyusul penangkapan tiga tersangka terkait ledakan bom yang terjadi di konser Ariana Grande, Minggu lalu (21/5).

Ratusan tentara juga dikerahkan di sejumlah titik penting. Di antaranya Istana Buckingham dan Gedung Parlemen Inggris di Westminster. Menteri Dalam Negeri Inggris Amber Rudd mengatakan pelaku ledakan, Salman Abedi, tidak bekerja sendirian saat melakukan aksinya yang menewaskan 22 orang di konser Ariana Grande.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya