Liputan6.com, Jakarta Menenggak air putih lalu menyantap kurma merupakan salah satu cara baik untuk berbuka puasa. Air putih berfungsi membuat tubuh terhidrasi sementara kurma membantu memulihkan kadar gula dan garam dalam tubuh.
Ada beberapa alasan lain yang mengungkapkan sebaiknya berbuka puasa dengan kurma. Melansir dari Health24, Minggu (28/5/2017) berikut manfaat berbuka puasa dengan kurma:
Advertisement
1. Mudah dicerna
2. Menurunkan rasa lapar dan mencegah makan berlebih
3. Sebagai makanan 'pemanasan' setelah perut kosong belasan jam.
4. Mencegah konstipasi akibat waktu makan yang berubah.
Tidak disarankan berbuka dengan makanan yang digoreng, tinggi gula dan lemak. Makanan yang digoreng selain memang tidak sehat untuk tubuh, gorengan membawa efek yang tidak baik untuk saluran tenggorokan dan pencernaan, terutama mereka yang seharian mengosongkan perutnya.
Baca Juga