Pelatih Persegres Kecewa Kinerja Wasit Liga 1

Persegres bermain imbang 1-1 melawan PSM Makassar dalam lanjutan Liga 1.

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Mei 2017, 07:12 WIB
Pelatih Persegres, Hanafi (Liputan6.com/Dias Angga)

Liputan6.com, Gresik - Pelatih Pesegres Gresik United, Hanafi tidak puas dengan kinerja wasit setelah timnya menahan imbang PSM Makasar dengan skor 1-1 di Stadion Petrokimia, Minggu (28/5/2017) malam.

Sebenarnya, Hanafi cukup puas dengan permainan para pemainnya. Pesegres mampu memimpin terlebih dahulu dipertandingan yang diwarnai hujan ini, meskipun akhirnya Juku Eja --sebutan PSM-- mampu menyamakan kedudukan.

Namun pada babak kedua, Pesegres seharusnya mendapatkan penalti, setelah pemain tengah Kebo Giras mencoba merangsek kepertahanan PSM. Meski dilanggar di depan wasit Oky Dwi Putra Senjaya asal Bandung, namun wasit tak melihat hal itu sebagai pelanggaran.

"Saya sangat tidak puas dengan kepemimpinan wasit dipertandingan malam ini," ujar Hanafi, saat konferensi pers setelah pertandingan usai.

"Jelas-jelas pemain saya dilanggar di kotak penalti. Tapi wasit tak melihatnya sebagai sebuah pelanggaran," ungkapnya.

"Tetapi saya puas dengan permainan pemain Persegres. Mereka mampu bermain maksimal, bahkan memimpin terlebih dahulu," pungkas Hanafi. (Dimas Angga P)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya