Liputan6.com, Jakarta Menjalani puasa di bulan Ramadan menjadi dorongan tersendiri bagi umat muslim. Tentunya selain meningkatkan keimanan juga kesehatan.
Namun seorang penderita anoreksia, Habiba Khanom (24) terpaksa harus menghentikan puasa. Paramedis khawatir, gangguan makan tersebut bisa mempengaruhi fisik dan mentalnya.
Seperti dilansir BBC, Senin (29/5/2017), Habiba sebenarnya sangat antusias menyambut Ramadan. Namun dia dihadapkan dengan keputusan yang sulit.
"Sebenarnya ini bukan keputusan saya sendiri, tapi medis profesional," ujarnya.
Habiba mengatakan, dia sangat senang bisa puasa karena dia akan semakin menurunkan berat badannya. Inilah yang dikhawatirkan tim medis yang terdiri dari ahli gizi dan psikolog.
"Selama beberapa bulan terakhir, saya telah melakukan pemulihan dengan baik. Saya juga mencoba melawan pikiran untuk makan, tapi itu sangat sulit," katanya.
Alhasil, Habiba hanya bisa iri pada orang lain yang bisa ikut menjalani ibadah puasa selama Ramadan tahun ini.
"Ini penyakit, bukan pilihan," tukasnya.
Dengan media sosial, Habiba meminta pendapat orang lain untuk menjawab hukum puasa bagi orang dengan kondisi sama. Namun bahkan sebagian besar netizen mengatakan untuk tidak memaksakan diri. "Jangan berniat puasa jika dia hanya ingin memuaskan gangguan makannya," tulis seorang netizen.
Badan amal Inggris, The charity Beat, melaporkan, orang-orang dengan kondisi tertentu dibolehkan tidak berpuasa. Dalam hal anoreksia, ada komplikasi yang berbahaya, baik dari segi fisik langsung dan psikologis.
"Pemulihan dilakukan dengan penetapan pola makan teratur. Kami akan menganjurkan siapa pun dengan gangguan makan yang berencana puasa untuk berkonsultasi dengan dokter dahulu," tulis laman badan amal tersebut.
Kisah Wanita Muslim yang Harus Berhenti Puasa karena Anoreksia
Seorang penderita anoreksia, Habiba Khanom (24) terpaksa harus menghentikan puasa.
diperbarui 29 Mei 2017, 10:30 WIBTerobsesi menjadi cantik, penderita anoreksia rela menahan rasa laparnya untuk bisa memiliki tubuh seperti kebanyakan model-model papan atas
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Selasa 26 November 2024: Jakarta Pagi hingga Malam Berawan Tebal
Cara Menjawab Undangan Interview yang Efektif dan Profesional
Cara Memindahkan File Excel ke Word dengan Mudah dan Cepat
Tips Fashion: Panduan Lengkap Tampil Stylish dan Percaya Diri
Pemkot Tangsel Sebar 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga, di Mana Saja?
Innova Community Gelar Kopdar Akbar Jawa 2024, Diwarnai Aksi Tanam Pohon
3 Resep Smoothies Sawi Hijau yang Sehat, Mudah Dibuat dan Cocok untuk Diet
Bursa Kripto BitGo Buka Cabang di Singapura, Perluas Pasar ke Asia-Pasifik
Apa HbA1c: Panduan Lengkap Pemeriksaan Gula Darah Jangka Panjang
Indika Energy Pakai Dana Hasil Penjualan MUTU Lunasi Surat Utang
26 November 2008: Serangan Teror di Mumbai India Tewaskan 174 Orang
3 Strategi Indonesia Kendalikan Kasus Kanker Darah