Keren, Tempat Penyeberangan Dilengkapi Alarm Suara Rem Mobil

Suara decitan alarm suara rem mobil ini akan aktif jika pejalan kaki tidak berhati-hati.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 31 Mei 2017, 11:50 WIB
Alarm Decitan Rem Mobil.

Liputan6.com, Jakarta - Tak hanya mobil dan sepeda motor saja yang harus berhati-hati saat di persimpangan. Para pejalan kaki pun harus melakukan hal yang sama. Tetap berhati-hati.

Pasalnya, para pejalan kaki sendiri kerap sembrono saat akan menyeberang. Mereka terkadang asyik sendiri tanpa melihat ke kanan atau kiri saat menyeberang padahal saat itu sedang lampu merah untuk pejalan kaki.

Hal ini pula membuat sebuah ide kreatif seperti diunggah pemilik akun Twitter @bejanawaktutu.

Dalam rekaman tersebut, ide unik ini dibuat dengan cara memasang rekaman suara decitan ban mobil yang melakukan rem mendadak.

Suara decitan ban ini akan timbul saat pejalan kaki menyeberang secara sembrono tanpa saat lampu merah menyala.Kejadian ini berlangsung di Paris. Dan ternyata di sana pelanggaran tersebut berakibat buruk buat pejalan kaki. Dalam setahun 4.500 orang pejalan kaki tewas akibat mengabaikan lampu lalu lintas. Bahkan dikatakan 1 juta orang di seluruh dunia mengalami kecelakaan karena hal serupa.

Ekspresi wajah kaget para pejalan kaki yang tak berhati-hati ini juga diabadikan dengan kamera dan terpampang langsung di sebuah papan iklan.

Untuk mengetahui ekspresinya, lihat videonya di bawah ini:

 

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya