Mudik Kapal Lewat Merak? Pesan Tiket Online Saja

Meski sudah ada pemberlakuan tiket online, Rizki menyatakan pembelian manual tidak dihapus.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 02 Jun 2017, 12:40 WIB
Ribuan kendaraan pemudik mengantri untuk memasuki kapal Ferry tujuan Pelabuhan Bakauheni, Lampung di Pelabuhan Merak, Banten, Rabu, (15/7/2015). Total pemudik yang menyebrang 124.606 pemudik, 9.860 roda empat, 19.197 roda dua. (Liputan6.com/JohanTallo)

Liputan6.com, Merak - Pemudik yang biasa menggunakan Pelabuhan Merak menuju Bakahuni, Lampung, tidak perlu bersusah payah antre beli tiket di tempat. Sebab, pihak PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mulai memberlakukan pembelian tiket online per 1 Juni 2017.

"Per 1 Juni, calon penumpang cukup mengakses tiket.indonesiaferry.co.id saja. Lalu pilih menu pembelian tiket kapal ferry," ujar VP Services and Assurance PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Rizki Dwianda di Tangerang, Kamis, 1 Juni 2017.

Penumpang yang sudah memesan tiket secara online dan membayar akan menerima qr code yang tinggal ditunjukkan ke petugas untuk masuk ke dalam ferry. Jadi, tidak perlu di-print, tunjukkan saja via handphone dan akan dipindai (scan) oleh petugas tersebut.

Untuk pembelian 1 Juni, maka mulai berlaku untuk keberangkatan di tanggal 19 Juni dan seterusnya. Tiket ini juga masih berlaku 12 jam setelah jadwal keberangkatan.

Tak hanya membeli tiket, langkah transaksi secara online ini juga untuk memudahkan mengisi manifes otomatis. Padahal sebelumnya harus mengisi secara manual sebelum naik kapal ferry.

"Jadi sangat ampuh untuk memangkas antrean pembelian tiket secara manual," kata Rizki.

Meski sudah ada pemberlakuan tiket online, Rizki menyatakan pembelian manual di Pelabuhan Merak tidak dihapus.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya