Liputan6.com, Palembang - Hasil buruk yang menimpa Sriwijaya FC di tiga pertandingan terakhir mendapat perhatian dari jajaran manajemen Laskar Wong Kito. Usai mendarat di Palembang, Jumat (2/6/2017), pelatih kepala Oswaldo Lessa langsung dipanggil manajer SFC, Nasrun Umar guna membahas hal ini.
Turut hadir dalam pertemuan ini, sekretaris PT SOM, Faisal Mursyid selaku pengelola SFC dan sepanjang 1 jam rapat, kedua belah pihak membahas situasi terkini dan evaluasi tim kedepannya.
Baca Juga
Advertisement
“Tadi memang manajer Sriwijaya FC sudah menyampaikan pesan langsung dari bapak Pembina yakni Gubernur Sumsel serta Presiden SFC terkait performa tim belakangan ini,” ungkap Faisal Mursid saat dikonfirmasi mengenai hal ini.
Menurutnya, jajaran manajemen sudah membuat sebuah catatan penting terkait penampilan Ichsan Kurniawan dan kolega sepanjang 9 laga yang sudah dimainkan di kompetisi Liga 1 Indonesia 2017.
“Jadi tadi semua dibahas, pelatih juga menyampaikan apa yang terjadi secara teknis di lapangan, lalu juga mengenai langkah kedepan termasuk konsekuensi yang akan terjadi nanti,” jelasnya.
Meski menuai hasil buruk di 3 laga terakhir yang berujung dengan terdamparnya SFC di peringkat 13 klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2017, pihaknya tetap akan melakukan proses evaluasi dengan kepala dingin.
“Semuanya juga sudah kita laporkan serta konsultasikan dengan Presiden Sriwijaya FC, kini kita tidak melihat ke belakang lagi dan fokus menghadapi laga lanjutan melawan Mitra Kukar (7/6) mendatang,” tambahnya.
Berusaha Keras
Sementara itu, pelatih SFC Oswaldo Lessa membenarkan bahwa dirinya memang sudah dipanggil langsung oleh jajaran manajemen guna membahas performa tim. Soal target yang dibebankan kepada dirinya, pelatih asal Brasil ini menyebut bahwa dirinya siap berusaha keras agar dapat memenuhi target tersebut.
“Ini situasi normal di sepak bola, saya juga berterima kasih karena masih diberikan kesempatan sekali lagi. Melawan Mitra Kukar nanti seluruh tim wajib memperbaiki penampilan. Hari Sabtu (3/6/2017) saya akan mengumpulkan pemain dan berbicara mengenai persiapan nantinya, soal target yang dibebankan itu bagi saya juga wajar dan hanya dengan kemenangan serta peningkatan kualitas untuk menjawabnya,” pungkasnya.
Menurunnya penampilan SFC sendiri sudah memancing reaksi dari sejumlah agen yang berusaha memasukan pelatih baru ke Palembang. “Sudah ada yang menelpon, menginbok atau mengirim email secara langsung dan menawarkan pelatih. Tetapi sesuai arahan dari Presiden maka semuanya kita tamping dulu sembari kita menyelesaikan evaluasi 10 pertandingan pertama di kompetisi,” jelas Sekretaris Tim SFC Ahmad Haris ketika dikonfirmasi. [Indra Pratesta]
Baca Juga
6 Fakta Perjalanan Karir Evan Dimas, Eks Kapten Timnas yang Baru Dilepas Persik Kediri
Hasil BRI Liga 1 Persis Solo vs Persib Bandung: Menang Tipis, Pangeran Biru Kuasai Puncak di Putaran Pertama
Hasil BRI Liga 1 Persita Tangerang vs PSM Makassar: Dapat Kartu Merah, Pendekar Cisadane Lakoni Comeback Spektakuler
Advertisement