Liputan6.com, Jakarta Bau mulut merupakan masalah utama saat puasa di bulan Ramadan. Sebenarnya hal ini normal lantaran selama berpuasa, rongga mulut akan lebih kering dari biasanya karena tidak ada makanan yang dikunyah selama sehari penuh sehingga produksi saliva (liur) berkurang.
Hal ini kemudian menyebabkan bakteri anaerob penghasil belerang berkembang biak terutama pada kondisi oral hygiene (kebersihan mulut) buruk.
Untuk menjaga napas tetap segar selama berpuasa, drg. Martha Mozartha M.Si dari Klik Dokter menyarankan agar Anda memperhatikan kebersihan gigi dan mulut.
"Penggunaan pasta gigi dapat dilakukan di luar waktu berpuasa, yaitu saat menyikat gigi malam hari sebelum tidur dan setelah sahur," katanya.
Selain itu, untuk mencegah bau mulut, juga bisa dilakukan di siang hari–dengan catatan Anda berhati-hati agar jangan sampai tertelan.
"Usahakan juga memilih menu berbuka dan sahur yang tidak mengandung senyawa sulfur. Hindari makanan tinggi kandungan gula seperti susu, bawang putih dan merah. Mengonsumsi banyak minum air putih dapat menghindari tubuh dari kekurangan cairan dan bau mulut selama berpuasa," pungkasnya.
Trik Atasi Bau Mulut Selama Puasa
Bau mulut merupakan masalah utama saat puasa di bulan Ramadan. Namun ada trik yang bisa Anda lakukan.
diperbarui 04 Jun 2017, 06:48 WIBBau Mulut | via: homeremediesweb.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
60 Kata-Kata Perpustakaan yang Bijaksana dan Keren, Ajak untuk Gemar Membaca
Model Baju Batik Wanita 2025, Bikin Kamu Terlihat Cantik dan Elegan
Tiga Hal yang Jadi Kekhawatiran Kiper Jepang Terhadap Timnas Indonesia, Apa Saja?
Wamildan Tsani Panjaitan Resmi Jabat Dirut Garuda Indonesia
Panduan Lengkap Seputar Mencuci Bantal, Menjaga Kebersihan dan Kenyamanan
Laga Timnas Indonesia vs Jepang Malam Ini, Simak Link Live Streaming-nya di Sini!
Harapan Wapres Gibran: Timnas Indonesia Mampu Tahan Imbang Jepang
8 Penyebab Utama Sakit Kepala Belakang, Catat Cara Mencegah dan Menanganinya
Wapres Gibran: Semoga Timnas Indonesia Bisa Menahan Imbang Jepang
VIDEO: Didukung Jokowi, Ridwan Kamil Yakin Elektabilitasnya Naik
Resep Mudah Bebas Stres Menurut Buya Yahya, Muslim Wajib Tahu!
Koki Ogawa, Rekan Calvin Verdonk di NEC Nijmegen, Bersiap Hadapi Timnas Indonesia dengan Semangat!