Juara MotoGP Italia, Mimpi Dovizioso Jadi Nyata

Dovizioso menjadi juara MotoGP setelah menyalip rider Movistar Yamaha, Maverick Vinales,

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Jun 2017, 21:35 WIB
Andrea Dovizioso (AFP)

Liputan6.com, Mugello - Andrea Dovizioso mengaku nyaris tak percaya bisa menjuarai MotoGP Italia, Minggu (4/6/2017). Pembalap Ducati itu bahkan menyebut hal itu seperti mimpinya yang jadi nyata.

"Banyak perasaan emosional yang saya rasakan ketika balapan. Bahkan keadaan saya sempat tidak fit sebelum balapan dimulai," ujar Dovizioso dikutip dari Crash, Minggu (4/6/2017).

Dovizioso menjadi juara setelah menyalip rider Movistar Yamaha, Maverick Vinales, di trek lurus pada lap ke-16 dan terus memimpin hingga garis finis. Rider asal Italia tersebut mencatatkan waktu 41 menit 32,126 detik atau lebih cepat 1,281 detik atas Vinales di posisi kedua.

Menurut Dovizioso, kemenangan pada MotoGP Italia tak lepas dari peran tim Ducati yang menguatkan dirinya sebelum balapan dimulai. Pebalap berusia 31 tahun itu juga tidak melupakan dukungan para penggemar yang hadir di Sirkuit Mugello.

"Saya mendapat beberapa suntikan semangat dari tim. Mereka telah bekerja dengan sangat baik dan kemenangan ini memang sudah lama saya tunggu," sambungnya.

Kemenangan pada MotoGP Italia menjadi podium kedua untuk Andrea Dovizioso di MotoGP 2017. Mantan rider Repsol Honda tersebut sebelumnya merebut podium kedua pada seri perdana di Qatar.


Hasil Balapan

Hasil balapan MotoGP Italia, Minggu (4/6/2017):

1. Andrea Dovizioso (Ducati) 41 menit 32,126 detik

2. Maverick Viñales (Movistar Yamaha) 41 menit 33,407 detik

3. Danilo Petrucci (Pramac Racing) 41 menit 34,460 detik

4. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 41 menit 35,811 detik

5. Alvaro Bautista (Aspar Team) 41 menit 37,928 detik

6. Marc Marquez (Repsol Honda) 41 menit 38,011 detik

7. Johann Zarco (Yamaha Tech 3) 41 menit 45,331 detik

8. Jorge Lorenzo (Ducati) 41 menit 46,519 detik

9. Michele Pirro (Ducati) 41 menit 47,006 detik

10. Andrea Iannone (Suzuki) 41 menit 47,628 detik

11. Tito Rabat (Marc VDS) 41 menit 54,130 detik

12. Scott Redding (Pramac Racing) 41 menit 57,078 detik

13. Jonas Folger (Yamaha Tech 3) 42 menit 0,286 detik

14. Hector Barbera (Avintia Racing) 42 menit 2,802 detik

15. Jack Miller (Marc VDS) 42 menit 2,905 detik

16. Karel Abraham (Aspar Team) 42 menit 14,432 detik

17. Sylvain Guintoli (Suzuki Ecstar) 42 menit 18,420 detik

18. Loris Baz (Avintia Racing) 42 menit 22,857 detik

19. Sam Lowes (Aprilia Gresini) 42 menit 22,866 detik

20. Bradley Smith (KTM) 42 menit 23,023 detik

(Artikel asli ditulis Andhika Putra/dieditoleh Yus Mei Sawitri/Bola.com)

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya