Liputan6.com, Jakarta - Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) memulai proses uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk periode 2017 sampai dengan 2022 pada Senin ini.
Mengutip agenda DPR RI, Senin (5/6/2017), calon anggota Dewan Komisioner OJK yang akan melakukan fit and proper test pada hari ini ada empat, yaitu:
Advertisement
Calon Ketua :
1. Wimboh Santoso
2. Sigit Pramono.
Calon Wakil Ketua:
1. Agus Santoso
2. Riswinandi
Berikut ini profil masing-masing calon komisioner OJK tersebut:
Wimboh Santoso
Wimboh Santoso lahir di Boyolali pada 15 Maret 1957. Ia menyelesaikan S1 Jurusan Ekonomi di Universitas Sebelas Maret Surakarta. Untuk jenjang selanjutnya atau S2, ia mengambil pendidikan Business Administration di University of Illinois, AS.
Sedangkan pendidikan S3 Wimboh adalah economic and banking di Loughborough University, Inggris.
Wimboh pernah menjabat sebagai Kepala Biro Stabilitas Sistem Keuangan Bank Indonesia pada periode 2006 hingga 2010. Selanjutnya ia menjabat sebagai Direktur Riset dan Regulasi Perbankan, Bank Indonesia pada periode 2010 hingga 2012.
Wimboh juga pernah menjabat sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia di New York Amerika Serikat (AS) pada periode 2012 hingga 2013. Selanjutnya ia menjadi Executive Director International Monetary Fund/IMF pada periode 2013 hingga 2015.
Saat ini ia menjabat sebagai Dewan Komisaris PT Bank Mandiri Tbk
Sigit Pramono
Sigit Pramono lahir di Batang, Jawa Tengah, pada 14 November 1958. Sigit menjabat sebagai Ketua Umum Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (Perbanas) selama dua periode yaitu pada 2006 hingga 2016. Perbanas merupakan organisasi yang menyatukan seluruh bank di Indonesia.
Sigit memulai karir di industri perbankan di Bank Exim Cabang Semarang tahun 1984 - 1985. Pria yang punya hobi fotografi ini pernah menjabat sebagai Presiden Direktur Bank Internasional Indonesia (BII) pada 2002 hingga 2003.
Selepas itu, ia menjadi Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) hingga 2003 hingga 2008. Selepas dari BNI, ia menjabat sebagai komisaris independen PT Bank Central Asia Tbk (BCA).
Agus Santoso
Agus dikenal sebagai sebagai Wakil Kepala Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk masa tugas 2011-2016. Sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Deputi Direktur Hukum Bank Indonesia.
Sampai saat ini, Agus masih menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Pegawai Bank Indonesia (IPEBI).
Agus Santoso lahir di Purwokerto, Jawa Tengah, pada 9 Agustus 1960. Agus lulusan Fakultas Hukum Universitas Padjajaran, Bandung, Jurusan Hukum Perdata, berijazah Sarjana Hukum (SH) pada 1983.
Riswinandi
Riswinandi saat ini masih menjabat sebagai Direktur Utama PT Pegadaian. Penunjukan Beliau sebagai Direktur Utama berdasarkan Keputusan Menteri Negara BUMN Nomor: SK-55/ MBU/04/2015 tanggal 30 April 2015.
Sebelum menjabat Direktur Utama PT Pegadaian (Persero) sejak 30 April 2015, karirnya dimulai di SGV Utomo pada 1984 hingga 1986. Ia pernah berkarir di PT Bank Niaga Tbk pada tahun 1986-1999, di BPPN pada 1999 hingga 2001.
Kemudian pada 2001 sampai Juni 2003 menjabat sebagai Direktur PT Bank Danamon Indonesia,Tbk. Tahun 2003 hingga 2005 menjabat sebagai Komisaris Independen PT Bank Mandiri. Tahun 2014 hingga 2016 menjabat sebagai Komisaris PT Asuransi Ekspor Indonesia.
Riswinandi juga pernah menjabat sebagai Direktur PT Bank Mandiri pada tahun 2006 sampai 2010, dan menjabat sebagai Wakil Direktur Utama PT Bank Mandiri sejak 17 Mei 2010 hingga 16 Maret 2015.