Liputan6.com, Jakarta - Setelah serangkaian rumor OnePlus 5 beredar, akhirnya semakin banyak kejelasan tentang waktu peluncurannya. Kali ini, toko ritel online Amazon India, mengumumkan bahwa penjualan smartphone terbaru OnePlus itu akan dimulai pada 22 Juni 2017.
Baca Juga
Advertisement
Dilansir Phone Arena, Jumat (9/6/2017), berdasarkan pemberitahuan Amazon itu, India dipastikan menjadi negara kedua yang telah mengonfirmasi peluncuran OnePlus 5. Negara pertama adalah basis OnePlus berada, Tiongkok.
OnePlus sebelumnya telah mengonfirmasi akan mengumumkan OnePlus 5 pada 20 Juni 2017. Saat itu, perusahaan belum memberitahu tanggal peluncurannya ke pasar. Hingga akhirnya, posting-an lain dari OnePlus dan Amazon muncul.
Setelah diumumkan pada 20 Juni 2017, OnePlus akan menggelar acara "pop-up" di berbagai negara selama beberapa hari, salah satunya di Tiongkok. Namun smartphone itu baru bisa dibeli pada 22 Juni 2017, sehari setelah diumumkan.
Adapun untuk spesifikasinya, smartphone tersebut diprediksi menggunakan chipset Snapdragon 835, RAM 8GB, dan kapasitas memori internal hingga 256GB.
Selain itu juga terdapat dua kamera belakang, yang salah satunya beresolusi 23MP. Sedangkan untuk selfie, OnePlus 5 mengandalkan kamera depan 16MP.
(Din/Isk)