Liputan6.com, Ponorogo: Pipa penyalur air ke turbin Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Jawa-Bali di Ngebel, Ponorogo, Jawa Timur, jebol, baru-baru ini. Pipa jebol akibat curah hujan yang tinggi di daerah tersebut.
Tercatat ada tujuh titik saluran air yang pipanya jebol. Biasanya, pipa itu menyalurkan air dari tandon air ke mesin turbin yang berjarak kurang lebih tiga kilometer.
Namun, akibat jebolnya pipa air, produksi listrik di PLTA terhenti untuk sementara waktu. Walau begitu, PLN menjamin pasokan listrik untuk Ponorogo dan sekitarnya tetap aman.(ULF)
Tercatat ada tujuh titik saluran air yang pipanya jebol. Biasanya, pipa itu menyalurkan air dari tandon air ke mesin turbin yang berjarak kurang lebih tiga kilometer.
Namun, akibat jebolnya pipa air, produksi listrik di PLTA terhenti untuk sementara waktu. Walau begitu, PLN menjamin pasokan listrik untuk Ponorogo dan sekitarnya tetap aman.(ULF)