Liputan6.com, Milan - Kiper belia berusia 18 tahun, Gianluigi Donnarumma akhirnya memutuskan untuk memperpanjang kontraknya bersama AC Milan. Keputusan itu diambil setelah sejumlah klub raksasa yang mengincarnya, mundur perlahan karena telah menetapkan kipernya masing-masing.
Manchester City sudah merasa yakin dengan Ederson yang mereka rekrut dari Benfica seharga 40 juta euro. Real Madrid juga sudah nyaman dengan keberadaan Keylor Navas di gawang mereka. Dan Manchester United juga merasa tak butuh Donnarumma apabila David De Gea tidak jadi ke Real Madrid.
Baca Juga
Advertisement
Sedangkan Paris Saint-Germain, satu-satunya pengincar yang tersisa, mencoba menawar dengan harga 40 juta euro, namun ditolak mentah-mentah oleh AC Milan.
Meski demikian, belum diketahui berapa lama masa perpanjangan kontrak yang akan diberikan Milan kepada Donnarumma. Sejauh ini, kedua belah pihak masih tersangkut kendala soal klausul pelepasan.
Agen Donnarumma, Mino Raiola menginginkan adanya klasul pelepasan senilai 100 juta euro. AC Milan keberatan dengan permintaan tersebut, apalagi jika Milan gagal menembus Liga Champions musim 2018/2019.
Negosiasi AC Milan dengan Raiola memang diketahui cukup sengit. Akibatnya, sampai sejauh ini Donnarumma tak kunjung memberikan jawaban atas proposal dengan gaji empat juta euro per musim. (Abul Muamar)