Timnas Indonesia U-16 Pesta 11 Gol ke Gawang China Taipei

Timnas Indonesia U-16 tinggal menunggu hasil laga Vietnam melawan Myanmar.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 18 Jun 2017, 18:58 WIB
Timnas Indonesia U-16 berpeluang besar menjadi juara Tien Phong Plastic Cup 2017. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Da Nang - Timnas Indonesia U-16 meraih hasil mengesankan pada laga pamungkas Tien Phong Plastic Cup 2017 di Vietnam. Menghadapi China Taipei di Stadion San Van Dong Hoa Xuan, Minggu (18/6/2017), timnas U-16 menang 11 gol tanpa balas.

Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-16 berpeluang besar keluar sebagai juara. Mereka unggul tiga poin dan produktivitas gol atas Vietnam. Timnas memiliki surplus gol 14 dengan gol Vietnam plus 3. Anak asuh Fakhri Husaini kini menunggu hasil laga tuan rumah Vietnam melawan Myanmar, malam ini.

Jalan Pertandingan

Timnas Indonesia U-16 menurunkan beberapa pemain andalan sebagai starter. Sebut saja Hamsah Lestaluhu, Brylian Negietha, dan Rendy Juliansyah. Mereka pun mampu menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0.

Hamsah yang membuka keran gol timnas U-16 di menit ke-10. Lalu, Rendy memborong dua gol di menit ke-26 dan ke-37. Hebatnya, keunggulan itu tak membuat timnas U-16 puas. Di babak kedua, mereka sukses mencetak delapan gol tambahan.

Hamsah kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-55. Lalu, Rendy sukses menambah tiga gol di menit ke-56, ke-57, dan ke-78. Artinya, Rendy mencetak lima gol di laga tersebut.

Tak mau kalah, Amirudin Bagus ikut menyumbang dua gol di menit ke-79 dan ke-86. Pesta gol timnas U-16 ditutup dengan aksi Brylian di menit ke-87.

Simak video menarik berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya