Pemudik Ini Nekat Berboncengan 5 Orang Dengan Sepeda Motor

Hampir setiap musim lebaran, kecelakaan lalu lintas selalu mengintai para pemudik, terutama mereka yang menggunakan kendaraan roda dua.

oleh herlan.primasto diperbarui 19 Jun 2017, 06:25 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Hampir setiap musim lebaran, kecelakaan lalu lintas selalu mengintai para pemudik, terutama mereka yang menggunakan kendaraan roda dua. Tapi tetap saja ada pemudik nekat pulang kampung mengendarai sepeda motor.

Seperti yang ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (19/6/2017), dibantu istrinya Ery, Bambang mengikat kembali barang bawaannya ke sepeda motor. Ia sengaja berhenti di pinggir ruas Pantura, Subang, untuk memastikan tidak ada tali yang longgar saat melanjutkan perjalanan mudik.

Tapi ternyata, bukan barang saja yang banyak dibawa Bambang. Selain istri, pemudik asal Bekasi ini, turut membawa tiga anaknya yang masih kecil. Alhasil, mereka pun harus berboncengan berlima, dan berbagi tempat dengan barang bawaan.

Hal yang dilakukan Ery dan suaminya, jelas sangat berbahaya. Apalagi setiap tahun, angka kecelakaan saat mudik, didominasi kendaraan roda dua. Padahal, pemerintah juga sudah menyediakan sejumlah program mudik gratis, termasuk mengirim sepeda motor secara gratis ke kampung halaman.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya