Liputan6.com, London - Arsenal belum mendapat izin kerja bagi Takuma Asano. Alhasil, The Gunners meminjamkan kembali pemain asal Jepang itu di VfB Stuttgart.
The Gunners mendatangkan Takuma Asano pada Juli 2016 dari Sanfrecce Hiroshima. Saat itu, Asano menjadi rekrutan kedua Arsenal setelah Granit Xhaka.
Baca Juga
Advertisement
Arsene Wenger menyebut Asano sebagai striker bertalenta dan memiliki masa depan yang cerah. Namun, mereka terpaksa menitipkannya di tempat lain karena absennya izin kerja.
Pada musim 2016/2017, Takuma Asano tampil impresif bersama Stuttgart. Pemain berusia 22 tahun tersebut berperan mengantarkan Stuttgart meraih tiket promosi ke Bundesliga.
Meski sudah setahun mencari nafkah di Jerman, izin bagi Asano ternyata belum keluar. The Gunners pun kembali meminjamkannya ke Stuttgart untuk 2017/2018.
Dalam perjanjian peminjaman Asano, diketahui ada tiga faktor yang membuat Arsenal bisa memulangkannya. Syarat tersebut adalah yaitu apabila Stuttgart tetap berada di divisi dua, tampil kurang dari 25 penampilan, dan keluarnya izin kerja bagi sang pemain.
Tidak satu dari tiga faktor itu yang terealisasi. Asano mencatatkan 27 penampilan dan menyumbang lima gol dan empat assist untuk Stuttgart. (Artikel asli ditulis Aditya Wicaksono/diedit Aditya Wicaksono/Bola.com)
Simak video menarik di bawah ini: