Liputan6.com, Madrid - Bukan hanya publik Real Madrid yang dibikin ketar-ketir oleh isu hengkangnya Cristano Ronaldo. EA Sports yang memproduksi game FIFA18 juga cemas menunggu kepastian nasib sang megabintang.
Diketahui pada awal Juni ini, EA Sports sudah memperkenalkan Ronaldo sebagai ikon baru di FIFA18. Bahkan, mereka sudah meluncurkan cover terbaru yang memajang tampang CR7 dengan memakai jersey Madrid untuk game sepakbola itu.
Baca Juga
Advertisement
Nah, dengan kemungkinan hengkangnya Ronaldo, maka strategi bisnis EA Sport bakalan berantakan. Jika dia jadi pindah, maka mau tak mau mereka harus mengubah desain cover tersebut.
Namun, itu bukan masalah besar. Sebab, FIFA18 baru akan dirilis pada September mendatang. Jadi masih ada waktu untuk mengubah cetakan sampul game.
Seperti ditulis Dream Team FC, masalah besar justru ada pada mode di dalam game itu. Diketahui FIFA18 memiliki skenario permainan, The Journey 2, dimana bintang utamanya Alex Hunter nantinya bakalan mendapat tawaran bergabung dengan Madrid.
Di sana Hunter bakalan diplot untuk bermain bareng Ronaldo. Tapi bila pemain terbaik dunia itu di dunia nyata sudah hengkang, maka bisa dipastikan akan banyak orang yang kecewa karena game tersebut dianggap tidak realistis lagi.