Liputan6.com, Milan - Inter Milan kembali menolak penawaran sebesar 45 juta euro plus bonus dari Manchester United (MU) untuk Ivan Perisic. Inter tetap bersikukuh tak akan melepas winger andalannya itu di bawah harga 55 juta euro.
Sky Sport Italia melaporkan, MU lagi-lagi gagal memenuhi harga Perisic. Padahal, mereka sudah mengajukan proposal penawaran sebesar 39 juta pound sterling atau setara 45 juta euro plus bonus performa.
Akan tetapi, Inter tetap menolak karena neraca keuangan mereka telah aman. Inter telah memenuhi peraturan Financial Fair Play sebelum tenggat waktu, sehingga sekarang mereka tak harus menjual Perisic ke MU.
Baca Juga
Advertisement
Di sisi lain, Inter juga masih perlu mempertahankan Perisic. Sebab, sampai saat ini mereka belum menemukan penggantinya jika sampai harus melepasnya.
Teranyar, winger Fiorentina incaran mereka, Federico Bernardeschi, semakin merapat ke Juventus. Demikian juga dengan Douglas Costa. Winger Bayern Munich itu juga lebih memilih Juventus. Sedangkan, winger Paris Saint-Germain, Angel Di Maria, juga belum pasti akan bergabung ke San Siro.
Jika MU tak mampu memenuhi harga yang diminta Inter, maka Perisic terpaksa harus mengubur impiannya berseragam Setan Merah. Seperti diketahui, pemain berusia 29 tahun itu sudah tak sabar ingin berada di Old Trafford.
Adapun Perisic termasuk pemain yang sudah mengenyam banyak pengalaman di beberapa liga yang berbeda. Ia pernah bermain untuk tim muda Hajduk Split (Kroasia), lalu Sochaux (Perancis), KSV Roeselare (Belgia), Club Brugge (Belgia), Borussia Dortmund, dan Wolfsburg (Jerman).
Inter memboyongnya dari Wolfsburg seharga 19 juta euro (Rp 272 miliar) pada musim panas 2015. Bersama I Nerazzuri, Perisic masih memiliki ikatan kontrak hingga Juni 2020.
(Abul Muamar)
Saksikan video menarik di bawah ini: