Liputan6.com, Jakarta - Dalam sepak bola modern saat ini, posisi gelandang paling vital. Mereka punya tugas ganda, yakni mengatur alur permainan, dan menjadi penghubung lini belakang dan depan.
Semua pencinta sepak bola sudah menyaksikan aksi-aksi pelakon lapangan hijau di lini tengah. Bahkan, beberapa nama yang mencuat merupakan pemain muda.
Baca Juga
Advertisement
Dele Alli contohnya. Dia dalam dalam dua musim terakhir sukses menggila di Liga Inggris. Buktinya, dia berhasil dua kali menjadi pemain terbaik di Britania Raya.
Tak berlebihan memang. Sebab, gelandang 21 tahun itu berhasil mengemas 18 gol di Liga Inggris musim ini. Sebuah catatan istimewa, mengingat tugasnya bukan mencetak gol.
Nah, selain Dele Alli, ada lima nama lain yang mencuat. Menariknya, tak ada nama pemain termahal dunia, Paul Pogba dalam lima besar ini. Berikut daftarnya dikutip Sportskeeda:
Saksikan video menarik di bawah ini:
Miralem Pjanic
5. Miralem Pjanic
Dibeli Juventus sebagai pengganti Paul Pogba, Miralem Pjanic dengan cepat memainkan perannya sebagai playmaker utama dengan sangat mengesankan. Pemain 27 tahun itu punya kemampuan teknis yang luar biasa, dan fleksibilitas taktis. Pjanic juga luar biasa dalam melakukan tendangan bebas.
Pjanic terbukti bisa bikin fans Juve lupa dengan Pogba. Dengan 8 assist, 8 gol dan akurasi umpan 89%, Pjanic jelas merupakan salah satu playmaker terbaik di dunia sepak bola saat ini.
Gelandang asal Bosnia itu belakangan dikaitkan dengan kepindahan ke Arsenal. Tapi Juventus akan sangat ingin mempertahankan gelandang bintang mereka untuk musim 2017/18.
Advertisement
N'Golo Kante
4. N’Golo Kante
Terpilih menjadi Pemain Terbaik PFA Tahun ini, N'golo Kante tidak diragukan lagi merupakan pemain tengah terbaik dan paling efektif di Liga Inggris musim ini. Setelah meraih gelar liga dengan dua klub berbeda (Leicester City dan Chelsea), pemain asal Prancis tersebut telah menjadi sosok yang penting.
Kemampuan Kante untuk merebut bola di lini tengah sangat penting. Dia juga kerap membuka peluang ke depan bagi Chelsea musim ini. Dia terkenal karena membuat interceptions penting dan menjadi pemutus serangan lawan buat Chelsea.
Setelah sangat meningkatkan gaya bermain menyerangnya di bawah Antonio Conte, Kante bersama dengan Hazard adalah pemain menonjol di skuat Chelsea yang luar biasa musim lalu. Dia sekarang benar-benar diakui sebagai superstar sepak bola di dunia.
Marco Verratti
3. Marco Verratti
Gelandang terbaik Italia saat ini, Marco Verratti telah secara konsisten tampil istimewa pada musim 2016/17. Mampu memecah permainan dan jadi motor serangan, Verratti baru-baru ini dikaitkan Real Madrid maupun Barcelona.
Seringkali dibandingkan dengan Andrea Pirlo, Verratti dikenal karena kemampuannya mempertahankan bola yang brilian. Dia jua punya kemampuan untuk memilih umpan yang benar di bawah tekanan.
Masih berusia 24 tahun, Verratti musim lalu sukses sumbang tujuh assists dan 3 gol buat PSG di semua kompetisi. Dia rata-rata melakukan 1,6 umpan kunci, dengan akurasi mencapai 88.6 persen.
Advertisement
Thiago Alcantara
2. Thiago Alcantara
Lulusan akademi Barcelona ini benar-benar jadi jantung permainan Bayern Muenchen. Thiago seperti mendikte permainan untuk Bayern dan sering menjadi penghubung antara serangan dan pertahanan tim.
Pada musim lalu, Thiago telah menunjukkan betapa lengkap permainannya. Dia punya kontribusi dalam penyerangan tim dengan 6 gol dan 5 assists, dengan akurasi umpan 90%.
Untuk pertahanan? Jangan ditanya. Pemain Spanyol itu telah melakukan 115 interceptions, alias tertinggi di Bundesliga. Dia juga punya 47 tackling sejauh ini, Thiago telah menjadi gelandang paling lengkap di dunia sepakbola musim ini. Barcelona jelas menyesal pernah memnjualnya pada 2013.
Toni Kroos
1. Toni Kroos
Mungkin pemain Real Madrid yang paling konsisten musim ini adalah Toni Kroos. Dia telah memukau dan menggetarkan Eropa dengan ketenangannya untuk mengatur permainan klub sebesar Madrid.
Dia menjadi salah satu pemain terbaik di La Liga musim ini. Betapa tidak, gelandang Jerman itu memiliki 12 assist dan akurasi yang luar biasa, yakni 92%.
Dengan mudah menjadi gelandang terbaik di La Liga saat ini, Kroos benar-benar mengalahkan beberapa nama terkenal seperti Luka Modric, Andres Iniesta dan Ivan Rakitic. Real Madrid akan berharap bahwa master pass asal Jerman itu terus tampil di level yang sangat tinggi hingga akhir musim. (I. Eka Setiawan)
Advertisement