3 Trik Bercinta Tanpa Bangunkan Anak

Bercinta di saat yang hening dapat membuat anak terbangun, bagaimana cara mencegahnya?

oleh Umi Septia diperbarui 14 Jul 2017, 21:00 WIB
Ilustrasi Hubungan Seks (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Rasanya sulit menghindari erangan, jeritan dan suara kasur saat bercinta. Dan terkadang hal tersebut membuat pasutri merasa khawatir apabila suara mereka membangunkan anak.

Dilansir dari laman Womens Health mag, Kamis (13/7/2017), berikut ini tiga cara bercinta tanpa khawatir membangunkan anak.

1. Membangun benteng selimut

"Letakkan beberapa bantal ke tempat tidur dan sembunyikan di bawah selimut. Saat Anda bercinta, suara dan getaran akan menjadi lebih kecil dan terjebak di antara serat kain," kata Tom Player, Direktur Lost Track Productions.

Sebagian besar benda lunak seperti sofa dan tempat tidur mampu menyerap beberapa gelombang suara, tapi bantal dan selimut termasuk peredam suara terbaik.

2. Bercinta di shower

Bercinta di bawah shower merupakan salah satu alternatif yang dapat dilakukan untuk menghindari suara sensual yang dapat membangunkan anak. Saat air keluar, gelombang suara Anda akan teredam.

3. Beli kasur yang lebih baik

Memilih kasur dengan kerangka tempat tidur yang lebih tinggi dapat mengurangi getaran. Jika Anda berencana membeli kasur baru, pilih model busa yang empuk agar membantu menyerap suara saat bercinta.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya