Fakta-Fakta Perubahan Mencolok Mazda CX-5 Terbaru

Banyak perubahan Mazda CX-5 terbaru dibandingkan model lama.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 14 Jul 2017, 15:32 WIB
All New Mazda CX-5 dilakukan pengujian dari Malang-Banyuwangi-Nusa Dua. (Istimewa)

Liputan6.com, Denpasar - All new Mazda CX-5 siap meluncur di pasar otomotif nasional bertepatan dengan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Agustus 2017 mendatang.

Namun, sebelum meluncur PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku agen tunggal pemegang merek Mazda di Tanah Air terlebih dahulu memberikan kesempatan untuk mengeksplor Sport Utility Vehicle (SUV) yang didatangkan langsung dari Jepang tersebut.

Setidaknya ada sejumlah ubahan Mazda CX-5 teranyar yang membuat mobil tersebut cukup layak dilirik jika Anda mencari sebuah SUV. Berikut fakta-faktanya:

Eksterior

All New Mazda CX-5 tetap mengusung konsep desain KODO – Soul of Motion sebagai ciri khas, yakni menunjukkan tampilan yang emosional dan sosok bertenaga.

Melihat dari bagian depan, perbedaan mencolok ini terdapat pada bagian gril lebih besar dan lebar, tapi tetap mempertahankan bentuk sayap atau Signature Wing.

Foto dok. Liputan6.com

Desain gril Mazda CX-5 terbaru mirip sarang lebah atau honeycomb. Sedangkan model sebelumnya menyusun dan memanjang.

"Logika kami, lebih maksimal harusnya jadi radiator di belakang gril bisa mendapatkan pendinginan lebih maksimal dan menjaga suhu mesin tetap stabil, lebih baik daripada yang dulu," ungkap Bonar Product Planning Expert PT EMI, Bonar Pakpahan saat ditemui di Bali, Kamis (13/7/2017).

Sedangkan desain lampu Mazda CX-5 terbaru juga lebih sipit sehingga terasa modern dan ‘kekinian’. Hal serupa juga terlihat pada bagian lampu depan.


Next

Interior All New Mazda CX-5.

Interior

Sejumlah ubahan juga terjadi pada interior termasuk dengan tambahan fitur, termasuk fitur Active Driving Display (heads-up display).

Hal ini bisa memudahkan pengemudi memproyeksikan informasi tentang kecepatan mobil langsung melalui kaca depan bagian bawah pengemudi dan tetap fokus pada kondisi jalan atau dalam kecepatan tinggi.

Sejumlah tombol dan tuas ternyata juga diatur ulang, sehingga memberikan posisi mengemudi yang ideal dan dioperasikan oleh pengemudi secara natural.

Posisi konsol kini lebih tinggi, termasuk posisi tuas transmisi yang kini 60 mm (otomatis) atau 40 mm (manual) lebih tinggi dibandingkan model sebelumnya untuk mempermudah pengoperasian.

Tempat duduk Mazda CX-5 lebih nyaman, hal ini pula yang membuat mobil tersebut menjadi produk Mazda pertama mengadopsi kursi belakang dengan mekanisme reclining dua-tingkat untuk meningkatkan kenyamanan penumpang belakang.

Proses buka tutup bagasi belakang kini menjadi lebih mudah dan modern dengan hadirnya Power Lift Gate otomatis dengan fungsi anti-jam, untuk lebih meningkatkan unsur keselamatan dari kemungkinan terjepit pintu.

Layar Multi-Information Display (MID) kini menggunakan layar LCD berukuran 4,6 inci TFT beresolusi tinggi. Sementara layar informasi utama berukuran 7 inci di bagian tengah kini berpindah ke bagian atas dasbor untuk meminimalisasi pergerakan mata yang harus dilakukan pengemudi.

Untuk sistem audio, All-new CX-5 dilengkapi dengan 10 buah speaker Bose®, termasuk AudioPilot™2 ambient noise compensation dan Centerpoint®2 surround sound system.

Mesin

Foto dok. Liputan6.com

Untuk jantung pacu, mesin bensin SKYACTIV-G 2.5 menghasilkan tenaga puncak hingga 187,4 Tk dengan torsi puncak 250 Nm. Angka ini naik dari sebelumnya yang hanya 184,4 Tk dengan torsi puncak 251 Nm.

 

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya