Liputan6.com, Madrid - Real Madrid telah menuntaskan penandatanganan gelandang Real Betis, Dani Ceballos. Pemain Timnas Spanyol U-21 itu dikontrak Los Blancos --sebutan Real Madrid-- selama enam tahun.
Menurut laporan media di Spanyol, Madrid akan membayar 18 juta Euro untuk pemain berusia 20 tahun itu, melebihi klausul pembelian yang hanya mencapai 15 juta Euro.
Baca Juga
Advertisement
Ceballos merupakan pemain kedua yang didatangkan Real Madrid setelah Theo Hernandez. Pemain berusia 20 tahun itu akan menggantikan peran yang ditinggalkan James Rodriguez.
Ceballos sendiri tak menyangka dirinya bisa bergabung dengan tim besutan Zinedine Zidane tersebut. Dia berjanji bakal memberikan yang terbaik untuk Los Blancos.
"Anda tidak bisa membayangkan kebanggaan dan tanggung jawab yang saya rasakan saat bergabung dengan Real Madrid. Saya akan memberikan segalanya untuk membuat sejarah klub ini semakin besar," katanya, dikutip dari Soccerway.
Kreator Serangan
Ceballos merupakan pemain muda potensial milik Spanyol. Pada musim lalu, dia bermain dalam 30 penampilan bersama Real Betis di La Liga, 22 di antaranya bermain selama 90 menit.
Dia juga menjadi kreator serangan Betis. Pria berpostur 176 cm itu menciptakan 38 peluang di kotak penalti lawan, dua di antaranya menjadi gol. Ceballos juga mencetak dua gol.
Real Madrid tertarik kepada Ceballos karena sang pemain pandai menjaga bola di kakinya. Ceballos berhasil menggiring bola sebanyak 79 kali dari 116 kesempatan dengan tingkat keberhasilan mencapai 68 persen.
"Saya datang dengan motivasi tinggi. Ada dua hal yang saya bawa ke Real Madrid, kerendahan hati dan kerja keras. Saya akan membuktikan kalau saya layak bersama tim ini," ujarnya menutup.
Saksikan video menarik berikut ini:
Advertisement