Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) memperpanjang masa kerja Sergio Romero hingga 2021. Selain itu, penjaga gawang asal Argentina itu juga punya opsi penambahan kontrak setahun.
Kontrak Romero dengan MU sebelumnya habis pada 2018.
Baca Juga
Advertisement
Dia didatangkan dengan status bebas transfer pada 2015. Hingga kini Romero sudah membela The Red Devils di 28 pertandingan. Teranyar dia membantu MU mengalahkan Ajax Amsterdam di final Liga Europa 2016/2017.
"Saya sangat senang. Siapa tidak mau membela klub terbesar di dunia? Setelah jadi bagian penting kesuksesan memenangkan Liga Europa, saya ingin membantu tim meraih lebih banyak kesuksesan pada 2017/2018," ungkap Romero, dilansir situs resmi klub.
Romero merupakan kiper kedua MU. Dia harus mengalah dari David de Gea. Romero juga mesti memikirkan kiper muda asal Portugal, Joel Pereira.
Meski begitu, sosok berusia 30 tahun ini tidak keberatan. "MU punya banyak kiper berkualitas. Kami saling belajar satu sama lain," tuturnya.
Jimat Tim
Romero merupakan jimat keberuntungan MU. Dari 28 penampilan, dia membantu tim meraih 26 kemenangan.
Selain itu, mantan penggawa Sampdoria tersebut juga membukukan 16 clean sheets.
Advertisement