Liputan6.com, Jambi - Seorang karyawan PT. Pertamina di Jambi berinsial EM (47) dengan dibantu seorang sopir, RS (38) baru saja membuat geger perusahaan minyak milik negara itu. Keduanya nekat mencuri ratusan batang pipa besi milik perusahaan yang ditaksir bernilai ratusan juta rupiah.
Keduanya tertangkap basah oleh tim Opsnal Ditreskrimum Polda Jambi saat sedang bongkar muat pipa besi dari sebuah truk di salah satu rumah pelaku yang berlokasi di RT 11, Desa Sembapo, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muarojambi pada Rabu siang, 19 Juli 2017 sekitar pukul 12.30 WIB.
Baca Juga
Advertisement
"Sebelumnya tim Opsnal menerima laporan adanya pencurian besi Pertamina di lokasi pengeboran nomor 208," ujar Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Kuswahyudi Tresnadi.
Atas laporan itu, tim Opsnal Polda Jambi kemudian melakukan penyelidikan hingga akhirnya berhasil menangkap kedua pelaku. Dari hasil penggeledahan di lokasi penangkapan, petugas mendapati ratusan batang besi yang diduga kuat milik Pertamina.
"Dari hasil klarifikasi dan pengecekan, pihak Pertamina membenarkan bahwa pipa besi yang ada di TKP adalah milik Pertamina," ucap Kuswahyudi.
Selain mengamankan kedua pelaku, petugas juga menyita barang bukti berupa satu unit mobil jenis truk dengan nomor polisi BH 8352 MI warna kuning. Kemudian pipa tabung Pertamina dengan diameter 2,78 inchi dan panjang lima meter sebanyak 190 batang.
Lalu ada pipa dengan diameter 7/8 inchi dan panjang tujuh meter sebanyak 19 batang. Ada juga pipa diameter 7/8 inchi dengan panjang dua meter sebanyak 179 batang. Barang bukti lain berupa satu unit mesin gerinda dan empat buah mata gerinda.
"Pelaku dan barang bukti saat ini berada di Mapolda Jambi untuk proses hukum lebih lanjut," ucap Kuswahyudi.