Gaya Trendi Sri Mulyani Saat Liburan di Labuan Bajo

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memilih busana kekinian yang trendi saat berlibur bersama keluarga di Labuan Bajo, NTT.

oleh Ahmad Apriyono diperbarui 24 Jul 2017, 11:53 WIB
Foto: Akun Facebook Sri Mulyani Indrawati.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bersama keluarga baru saja mengunjungi Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur untuk berlibur. Dalam perjalanan wisatanya, Sabtu (22/7/2017), Sri Mulyani terlihat memakai busana kasual dengan potongan modern.

Sri Mulyani memilih blouse putih lengan panjang yang menjadi salah satu pilihan busana tepat untuk berlibur. Ia memadukannya dengan celana berpotongan flare warna khaki yang juga sedang tren. 

Salah satu ciri khasnya adalah topi baseball yang masih setia menemaninya selama perjalanan. Ada juga tambahan syal motif batik yang juga menjadi salah satu signature style-nya. 

Dalam akun Facebook resminya, Sri Mulyani mencurahkan isi hatinya tentang pengalaman liburan di Labuan Bajo.

“Pengalaman yang mengesankan adalah pemandangan alam yang luar biasa dan masih terpelihara, suhu udara, langit biru yang bersih dan sempurna yang menyenangkan karena angin sejuk dari selatan, serta kebersihan yang masih terjaga. Saya mengagumi turis-turis yang menjaga kebersihan,” ungkap Sri Mulyani.

Dirinya mengharapkan, semua orang termasuk wisatawan yang berkunjung untuk tetap menjaga kebersihan dan keindahan alam dengan tidak merusak dan mengotorinya.

Foto dok. Liputan6.com


Tak hanya itu, Sri Mulyani juga berharap APBN dapat digunakan untuk membangun infrastruktur yang meningkatkan pariwisata Indonesia. Selain itu, menyiapkan masyarakat lokal untuk dapat memperoleh manfaat pengembangan Pariwisata dengan terciptanya kesempatan kerja dan terjaganya keselarasan sosial dan terpeliharanya lingkungan alam secara berkelanjutan adalah cara lain yang bisa dilakukan.

“Jadikan pariwisata sebagai salah satu mesin penggerak ekonomi yang inklusif, berkelanjutan, dan membanggakan Indonesia,” kata Sri Mulyani. *

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya